Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS KEMISKINAN DI DESA TOHITISARI KECAMATAN TOILI KABUPATEN BANGGAI
Nama: RAHEL YUCA FRANZIZKA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK RAHEL YUCA FRANZIZKA C 101 15 027, Analisis Kemiskinan di Desa Tohitisari Kecamatan Toili Kabupaten Banggai. Yang dibimbing Oleh Pembimbing Utama Bapak Haerul Anam dan Pembimbing Pendamping Bapak Yunus Sading. Penelitian ini pada hakekatnya mempunyai tujuan untuk menganalisa karekteristik kemiskinan di Desa Tohitisari. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif yaitu melalui kusioner dan bantuan dari Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu, Kantor Kecamatan Toili dan Kantor Desa Tohitisari. Hasil Penelitian ini menunjukan bahwa (1)Tingkat Kemiskinan di Desa Tohitisari Kecamatan Toili Kabupaten Banggai sebesar 2,1 %. (2)perbedaan antara pengeluaran rata-rata orang miskin dengan garis kemiskinan adalah 0,26 yang berarti tingkat pendapatan/pengeluaran rumah tangga miskin tersebut masih jauh dibawah garis kemiskinan. (3)Dari hasil penelitian, karakteristik kemiskinan di Desa Tohitisari termasuk dalam kategori “ sangat miskin”. Hal ini karena tingkat pengeluaran rumah tangga dalam sebulan berada dibawah garis kemiskinan yakni berada dibawah Rp.344.795/bulan Kata Kunci: Kemiskinan, Pengeluaran,Tingkat kemiskinan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up