JudulPENGARUH PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO TERHADAP KEMISKINAN DI KABUPATEN DONGGALAPERIODE 2011-2020 |
Nama: PUTRA |
Tahun: 2022 |
Abstrak Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) merupakan jumlah nilai tambah atas barang dan jasa yang dihasilkan oleh berbagai unit produksi di wilayah suatu negara dalam jangka satu tahun. Hal ini juga merupakan gambaran tingkat kesejahteraan suatu daerah semakin tinggi nilai PDRB yang dihasilkan suatu daerah maka semakin besar peluang kesejahteraan daerah tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) terhadap kemiskinan di Kabupaten Donggala Periode 2011-2020. Data yang di gunakan di peroleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Donggala dengan metode deskriftif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan alat analisis regresi sederhana dengan bantuan aplikasi SPSS v.26. Hasil analisis diperoleh nilai t_hitung PDRB sebesar 0,075 lebih kecil dari nilai t_tabel (? 0,05 % = 2,306) dapat diartikan PDRB di Kabupaten Donggala Periode 2011-2020 secara teori memiliki hubungan yang negatif terhadap kemiskinan tetapi tidak terbukti dalam uji statistik. Kata Kunci : PDRB dan Kemiskinan. |