Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PENDAPATAN USAHATANI TAMBAK UDANG WINDU DI DESA SINGGANI KECAMATAN LARIANG KABUPATEN PASANGKAYU
Nama: URSULA GIEKO KAHA
Tahun: 2021
Abstrak
ABSTRAK Ursula Gleko Kaha, stambuk C 101 13 034 “Analisis Pendapatan Usahatani Tambak Udang Windu (Peneaus Monodon) Di Desa Singgani Kecamatan Lariang Kabupaten Pasangkayu”.(di bawah bimbingan H. Armin Muis dan Rudi Faradin). Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Menentukan seberapa besar pendapatan usaha tani tambak udang windu (penaeus monodon) di Desa Singgani Kecamatan Lariang Kabupaten Pasangkayu (2) Menentukan seberapa besar pengaruh input produksi seperti : luas lahan, tenaga kerja, benur, pestisida, pakan dan pengalaman usaha terhadap jumlah produksi udang windu di Desa Singgani Kecamatan Lariang Kabupaten Pasangkayu. Penentunan sampel dilakukan dengan cara metode Slovin sehingga populasi yang menjadi sampel sebanyak 31 orang. Pendapatan rata-rata pembudidaya udang windu sebesar Rp 45.761.602 per musim panen sedangkan untuk nilai R/C adalah sebesar 6,35 yang berarti usaha budidaya udang windu di Desa Singgani Kecamatan Lariang Kabupaten Pasangkayu secara ekonomi layak diusahakan. Hasil analisis regresi berganda yang diolah dengan menggunakan SPSS 16.0, menunjukkan bahwa Koefisien Determinasi (R^2) = 0,743 dan hasil analisis menunjukkan bahwa variabel independen (X1-X6) secara bersama-sama berpengaruh terhahadap variabel dependen (Y) Jumlah Produksi Udang Windu hal ini ditunjukkan dengan nilai F-Hitung 15,448 > F-Tabel 2,62. Dari hasil pengujian t-test terhadap 6 variabel, secara parsial terdapat tiga variabel yang berpengaruh nyata terhadap jumlah Produksi Udang Windu yaitu, luas lahan, pakan, dan tenaga kerja sedangkan variabel benur, pestisida dan pengalaman usahatani berpengaruh tidak nyata. Kata Kunci : Pendapatan, Udang Windu dan Produksi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up