Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulANALISIS PENDAPATAN USAHA BAGANG DI DESA MALALA KACAMATAN DONDO KABUPATEN TOLITOLI
Nama: Hamka
Tahun: 2019
Abstrak
Desa Malala merupakan salah satu dari sekian banyak desa yang ada di Kabupaten ToliToli Provinsi Sulawesi Tengah, yang memiliki letak geografis barada di pesisir pantai dengan pekerjaan utama masyarakatnya adalah sebagai nelayan. Jarak tempuh untuk sampai ke kota ToliToli (ibu Kota Kabupaten) berjarak 81 km, atau dengan waktu tempuh 1-2 jam dengan melewati Jl.Trans Sulawesi, dan Jarak Desa Malala dari kota Palu (Ibu Kota Sulawesi Tengah) berjarak 360 Km, atau dengan waktu tempuh mencapai 8-9 jam dengan melewati Jl.Trans Sulawesi. Desa Malala merupakan Desa yang kaya akan potensi sumber daya lautnya tetapi dengan kekayaan itu masih ada masyarakat yang dalam kehidupannya belum dapat dikategorikan sebagai masyarakat yang sejahtera. Pendapatan bersih atau keuntungan rata-rata usaha bagang adalah Rp106.176.500/bulan. Bagang perahu merupakan alat tangkap yang dioperasikan pada malam hari dengan menggunakan cahaya lampu sebagai alat bantu untuk menggumpulkan ikan. Konsumsi solar yang cukup tinggi pada pengoperasian bagang akan berpengaruh terhadap pendapatan usaha bagang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendapatann usaha bagang dan kontribusi biaya tetap dan biaya variabel terhadap total biaya pada usaha bagang di Desa Malala.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up