JudulANALISIS PERTUMBUHAN EKONOMI DAN TINGKAT KETIMPANGAN EKONOMI DI PROVINSI SULAWESI TENGAH TAHUN 2007-2016 |
Nama: ANDI PRATIWI |
Tahun: 2019 |
Abstrak ABSTRAK ANDI PRATIWI C 101 12 067, Analisis Pertumbuhan Ekonomi dan Tingkat Ketimpangan Ekonomi di Sulawesi Tengah Tahun 2007-2016, yang dibimbing oleh Ibu Nudiatulhuda Mangun selaku pembimbing utama dan Bapak Ahmad Syatir selaku pembimbing pendamping. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis klasifikasi pola dan stuktur pertumbuhan ekonomi berdasarkan pendekatan tipologi klassen, menganalisis pertumbuhan ekonomi antar Kabupaten/Kota serta mengetahui tingkat ketimpangan pendapatan di Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2007-2016. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif yang bersumber dari data skunder. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Berdasarkan hasil analisis Tipologi Klassen menunjukkan bahwa Kabupaten/Kota yang termasuk dalam Kuadran I adalah Kabupaten Morowali dan Kota Palu, yang termasuk Kuadran II adalah Kabupaten Banggai, Kabupaten Poso, Kabupaten Buol, Kabupaten Parigi Moutong, Kabupaten Sigi, Kabupaten Banggai Laut dan Kabupaten Morowali Utara. Kabupaten/Kota yang termasuk dalam Kuadran IV adalah Kabupaten Banggai Kepulauan, Kabupaten Donggala, Kabupaten Toli-toli dan Kabupaten Tojo Una-una. Hasil analisis Tingkat pertumbuhan ekonomi menunjukkan bahwa Kabupaten/Kota di Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2007-2016 menunjukkan bahwa petumbuhan ekonomi masih berfluktuasi dan masih terjadi perbedaan tingkat pertumbuhan di setiap Kabupaten/Kota. Tingkat ketimpangan pendapatan Kabupaten/Kota di Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2007-2016 menunjukkan bahwa Kabupaten Banggai, Poso, Donggala, Toli-toli, Buol, Parigi Moutong, Tojo Una-una, Banggai Laut dan Kabupaten Sigi berada pada ketimpangan ekonomi wilayah rendah. Kabupaten Banggai Kepulauan dan Morowali berada pada ketimpangan ekonomi sedang, sedangkan Kabupaten Morowali Utara dan Kota Palu merupakan daerah dengan ketimpangan ekonomi tinggi. Kata Kunci : Tipologi Klassen, Pertumbuhan Ekonomi, Ketimpangan Pendapatan |