Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMarketing Public Relation Livinmille Dalam Meningkatkan Brand Awareness
Nama: SYARIH JAMALUDDIN
Tahun: 2024
Abstrak
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis marketing public relations yang diterapkan oleh Livinmille dalam upaya meningkatkan brand awareness. Penelitian ini menggunakan konsep dari Kotler dan Keller (2012) terkait kegiatan marketing public relations melalui alat utama yang digunakan meliputi publikasi, identitas media, pemberitaan, event, sponsorship, pidato, dan aktivitas pelayanan publik. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode studi kasus. Informan dalam penelitian ini terdiri dari empat orang yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan wawancara, sedangkan teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Livinmille menerapkan marketing public relations (MPR) untuk meningkatkan brand awareness. Mengacu pada konsep Kotler dan Keller (2012), Livinmille mengintegrasikan berbagai kegiatan MPR, termasuk publikasi, identitas media, pemberitaan, event, sponsorship, pidato, dan aktivitas pelayanan publik, untuk membangun citra merek yang kuat di benak konsumen. Livinmille memanfaatkan platform media sosial, terutama Instagram, untuk menjangkau audiens lebih luas dengan konten menarik. Identitas visual yang konsisten, seperti logo dan warna khas, memperkuat pengenalan merek. Penyelenggaraan event seperti runway show dan pop-up store menciptakan pengalaman emosional bagi audiens, sementara partisipasi dalam sponsorship acara komunitas seperti Skateday dan Prologfest menunjukkan komitmen terhadap nilai sosial dan budaya, membangun loyalitas konsumen. Livinmille memanfaatkan seminar dan talkshow untuk menyampaikan visi merek dan meningkatkan keterlibatan konsumen. Penggunaan media radio dan podcast juga membantu Livinmille menjangkau audiens yang lebih luas. Publikasi berita positif dari media terkait kegiatan dan rilisan terbaru Livinmille, serta keterlibatan dalam kegiatan pelayanan publik bersama anak panti asuhan , membantu Livinmille dalam meningkatkan brand awereness.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up