| JudulMANAJEMEN KOMUNIKASI BENCANA BPBD KOTA PALU DALAM MENGHADAPI ANCAMAN GEMPA DAN TSUNAMI DI KOTA PALU |
| Nama: ANANDA DWI JULIANTI |
| Tahun: 2025 |
| Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Manajemen Komunikasi Bencana BPBD Kota Palu Dalam Menghadapi Ancaman Gempa Dan Tsunami Di Kota Palu. Penelitian ini menggunakan kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang meliputi observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Subjek penelitian terdiri dari dua informan yang dipilih menggunakan teknik Purposive Sampling. Teknik analisis data yang digunakan mencakup mereduksi data, menyajikan data dan menyimpulkan. Landasan teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori manajemen komunikasi bencana yang dikemukakan oleh Puji Lestari yaitu Perencanaan, Pengorganisasian, Pelaksanaan, dan Evaluasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen komunikasi bencana BPBD Kota Palu dalam menghadapi ancaman gempa dan tsunami telah menerapkan empat tahapan. Tahap pertama perencanaan, BPBD menyusun strategi mitigasi melalui Rencana Kerja Anggaran (RKA), fokus pada pengenalan potensi bencana di wilayah rawan seperti zona merah pascabencana 2018, didukung survei, analisis geografis, serta kerja sama dengan BMKG dan tokoh masyarakat. Tahap kedua pengorganisasian, BPBD membentuk fasilitator di setiap kecamatan serta mengadakan rapat koordinasi dengan pihak eksternal untuk memperkuat peran lintas sektor. Tahap ketiga pelaksanaan, BPBD mengutamakan koordinasi dengan tokoh masyarakat dan lembaga terkait, melaksanakan sosialisasi, simulasi evakuasi, pemasangan rambu evakuasi, serta memperkenalkan aplikasi kebencanaan Way Finder sebagai inovasi perkembangan digital. Tahap keempat evaluasi dilakukan melalui monitoring rutin bersama fasilitator untuk menilai efektivitas program dan pemahaman masyarakat, serta evaluasi khusus terkait pengembangan aplikasi Way Finder yang masih memiliki keterbatasan teknis. Kata kunci: Manajemen Komunikasi, Ancaman Bencana, BPBD Kota Palu |