JudulRELASI KUASA DALAM FILM PENYALIN CAHAYA (ANALISIS WACANA KRITIS MICHEL FOUCAULT) |
Nama: FATHIA MUNAWWARAH |
Tahun: 2023 |
Abstrak Kekuasaan menjadi fenomena sosial yang terjadi di kehidupan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya relasi kuasa yang terdapat dalam film Penyalin Cahaya berdasarkan analisis wacana kritis Michel Foucault yang digambarkan sebagai strategi menyebarkan kekuasaan yang bersifat positif dan produktif. Metode penelitian bersifat deskriptif kualitatif dengan menggunakan teknik pengumpulan data berupa observasi dan teknik dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan relasi kuasa terjalin dalam kehidupan keluarga, agama, pendidikan, dan masyarakat. Relasi kuasa terbagi menjadi dua, yakni relasi kuasa atas tubuh dan relasi kuasa atas pikiran yang masing-masing pengoperasian kekuasaannya bertujuan untuk menjadikan individu patuh melalui serangkaian norma budaya dan peraturan yang diberlakukan. Adapun relasi kuasa yang ditemukan berupa kontrol, objektifikasi, dominasi, manipulasi, dan stigmatisasi. Tanpa adanya tindakan represif, melalui mekanisme penyebaran kekuasaan menciptakan individu dan masyarakat disiplin. Relasi kuasa dalam film ini mengungkapkan bahwa individu yang menggunakan kekuasaan adalah individu yang mempunyai peran atau posisi yang tinggi, dominasi pengetahuan, dan ekonomi tinggi. Sebaliknya, individu yang menjadi sasaran dari kekuasaan adalah individu yang memiliki peran yang dianggap rendah oleh masyarakat, minoritas, pengetahuan yang minim, dan ekonomi rendah. |