JudulPeran Media Sosial Facebook Kementerian Kesehatan Vietnam Dalam Pencegahan Covid 19 Di Vietnam |
Nama: NGUYEN VAN QUYNH |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Nguyen Van Quynh B501 17 238 “Peran Media Sosial Facebook Dalam Pencegahan Covid-19 Di Vietnam” Jurusan Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, Universitas Tadulako. Dibawah Bimbingan Dr. Ilyas, S.Sos., M.I.Kom dan Dwi Rohma Wulandari, S.I.Kom.,M.I.Kom. Penelitian ini bertujuan adalah untuk mengetahui bagaimana Peran Media Sosial Facebook Kemenetrian Kesehatan Vietnam Dalam Pencegahan Covid-19 di Vietnam. Metode penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data, observasi, dan wawancara mendalam terhadap 4 informan yang telah dipilih melalui teknik puposive sampling dengan memilih pengguna facebook yang berkomentar pada unggahan Kementrian Kesehatan Vietnam. Teori dalam penelitian ini adalah teori Computer Mediated Communication. Peran Media Sosial Facebook Kementrian Kesehatan Vietnam dalam Pencegahan Covid-19 di Vietnam yaitu Facebook yang digunakan oleh Kementrian Kesehatan Vietnam dapat dimanfaatkan dengan baik sehingga berhasil mecapai tujuan sesungguhnya dari fungsi informatif media massa. Pada dasarnya Facebook Kementrian Kesehatan sebagai akun resmi dari Pemerintah Vietnam telah berhasil mecapai goals atau tujuan dari pembuatan akun Facebook Page Kementrian Kesehatan Vietnam tersebut dan menjalankan perannya sesuai dengan fungsinya agar masyarakat dapat dengan mudah mengakses kasus-kasus Covid-19 yang terjadi di Vietnam setiap harinya. Hal ini pun dilakukan mengingat besarnya jumlah pengguna Facebook di Negara Vietnam yang totalnya mencapai 71 juta. Kata Kunci : Peran Media Sosial, Facebook, Kementrian Kesehatan, Covid-19 |