Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKOMODIFIKASI AGAMA PADA IKLAN SHAMPOO SUNSILK HIJAB REFRESH ICE TEA ( Analisis Wacana Teun A. Van Dijk )
Nama: HANNY TRIANA NURKHOLIFAH
Tahun: 2023
Abstrak
Hanny Triana Nurkholifah, Stambuk B 501 17 230. Program Studi Ilmu Komunikasi, Konsentrasi Jurnalistik. Skripsi “Komodifikasi Agama pada Iklan Shampoo Sunsilk Hijab Refresh Ice Tea” di bawah bimbingan Achmad Herman sebagai pembimbing I dan Muchri Ramah sebagai pembimbing II Pengembangan produk perawatan rambut yaitu shampoo sangat menarik bagi masyarakat Indonesia, beberapa perusahaan meluncurkan produk dengan memasukkan simbol dan nilai-nilai keagamaan agar terlihat nuansa Islamiah, Penelitian ini bertujuan melihat komodifikasi agama melalui strategi wacana berdasarkan analisis wacana Teun A. Van Dijk. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan dasar metode analisis wacana, menganalisis dimensi teks, kognisi sosial, analisis sosial iklan. Subjek penelitian yakni iklan shampoo sunsilk hijab refresh ice tea dengan objek penelitiannya adegan yang menampilkan komodifikasi agama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komodifikasi agama dalam iklan tersebut dibangun dari penggunaan hijab yang mana sebelumnya hijab dianggap tidak bisa mengikuti trend tetapi sering berkembangnya waktu dengan pengguna hijab dianggap bisa mengikuti trend yang berkembang di masyarakat dengan munculnya kontes kecantikan khusus perempuan berhijab hingga trend kalangan public figure mengenakan hijab menjadi acuan terbentuknya komoditas, daya tarik agama menjadi objek budaya yang lazim dalam masyarakat dan mempengaruhi pendapat masyarakat mengenai nilai agama. Pada dimensi teks, komodifikasi direpresentasikan dengan muncul narasi Shampoo Hijab #1 di Indonesia. Pada dimensi kognisi sosial, iklan ini diproduksi berdasarkan ideologi perusahaan ingin menunjukkan spesifik kepada pengguna hijab dan bagaimana yang dibutuhkan oleh konsumen muslimah Indonesia. Sementara pada dimensi analisis sosial terdapat kontrol terhadap wacana yakni melalui penggunaan hijab, dan akses mempengaruhi bagaimana perusahaan memiliki kuasa untuk mempunyai akses pada media, dan kesempatan lebih besar untuk mempengaruhi kesadaran masyarakat. Kata Kunci: Komodifikasi agama, Iklan, Analisis wacana

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up