JudulAkomodasi Komunikasi Pada Karyawan Di Bank Tabungan Negara Kantor Cabang Palu |
Nama: BESSE NADYA ARMADANI |
Tahun: 2022 |
Abstrak Abstrak BESSE NADYA ARMADANI, B501 17 219 “Akomodasi Komunikasi Pada Karyawan Di Bank BTN Kc Palu” Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tadulako dibimbing oleh pembimbing I Fadhliah dan pembimbing II Citra Antasari. Komunikasi antarbudaya terjadi di antara orang-orang yang memiliki kebudayaan berbeda. Proses komunikasi bisa menyebabkan akibat positif dan negatif diantara pelaku komunikasi antarbudaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses akomodasi karyawan yang berasal dari luar kota Palu yang berada di Bank Btn Kc Palu dan memiliki latar belakang budaya berbeda-beda yang disatukan dalam satu lingkungan kerja untuk menciptakan hubungan kerja yang harmonis. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi, dan wawancara. Teknik penentuan sampel yaitu purposive sampling. Metode analisa data yang di gunakan yaitu deskriptif, dimana mendekskripsikan hasil data yang diperoleh. Jumlah narasumber sebanyak 5 orang karyawan yang berasal dari luar kota palu dan tidak memiliki keluarga atau kerabat di kota Palu. Hasil penelitian di temukan bahwa karyawan yang berasal dari luar kota Palu melakukan proses akomodasi dalam bentuk konvergensi yang merupakan strategi yang digunakan untuk beradaptasi dengan perilaku orang lain. Pilihan konvergensi antar karyawan yang berasal dari luar kota Palu dengan karyawan asli kota Palu terlihat dengan adanya sikap toleransi dan saling memahami dengan adanya perbedaan budaya asal yang di miliki. Selain itu akomodasi divergensi karyawan yang berasal dari luar kota Palu yang masih mempertahankan budaya (dialek) untuk menonjolkan perbedaan. Kemudian untuk akomodasi berlebihan ini dilakukan oleh karyawan luar kota Palu terhadap karyawan lainnya ketika berinteraksi dianggap berlebihan. Kata Kunci : Komunikasi Antarbudaya, Harmonisasi Kerja, Proses Akomodasi Komunikasi |