Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPola Komunikasi Orang Tua Dan Anak Pada Kasus Hamil Di Luar Nikah Di Desa Labuan Kungguma Kecamatan Labuan Kabupaten Donggala
Nama: FAJRIN
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Fajrin, B501 16 026 “Pola Komunikasi Orang Tua dan Anak Pada Kasus Hamil di Luar Nikah di Desa Labuan Kungguma Kecamatan Labuan Kabupaten Donggala” Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Imu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tadulako di bawah bimbingan Israwaty Suariady dan Fitriani Puspa Ningsih. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui pola komunikasi yang dilakukan oleh orang tua dan anak pada kasus hamil di luar nikah di Desa Labuan Kungguma Kecamatan Labuan Kabupaten Donggala. Konsep penelitian yaitu tentang Pola Komunikasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Deskriptif Kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan observasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah tiga (3) keluarga. Semua telah dipilih secara purposive sampling. Adapun Teknis analisis data pada penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pola komunikasi yang dilakukan orang tua dan anak di Desa Labuan Kungguma pada kasus hamil di luar nikah menggunakan pola komunikasi fungsional dan pola komunikasi disfungsional. Pola komunikasi fungsional di gunakan oleh informan bapak IM dengan melakukan pola hubungan yang secara terbuka dan mampu memahami apa yang anggota keluarga rasakan ketika sedang menghadapi masalah serta mampu memberikan waktu luang terhadap anggota keluarga meskipun sibuk bekerja dan selalu melakukan musyawarah guna menyelesaikan permasalahan yang dihadapi dalam anggota keluarga. Kemudian pola komunikasi disfungsional yang diterapkan oleh informan bapak HA dan informan ibu NE di mana kedua informan ini cenderung mengabaikan diri dengan tidak memberikan waktu intens terhadap keluarga karena kesibukan dalam bekerja sehingga tidak mampu memahami dan menyelesaikan permasalahan yang anggota keluarga hadapi. Kata kunci : Pola, Komunikasi, Orang Tua, Anak, Kasus Hamil di Luar Nikah

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up