Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulStrategi Komunikasi Pemasaran Youth Thrift Market Dalam Meningkatkan Penjualan Di Kota Palu
Nama: MOH RIZALDY
Tahun: 2023
Abstrak
Moh Rizaldy, B 501 16 018 “STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN YOUTH THRIFT MARKET DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN DI KOTA PALU”, Jurusan Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tadulako. Di bawah Bimbingan Sitti Murni Kaddi dan Ahmad Fauzan. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan tentang bagaimana strategi komunikasi pemasaran Youth Thrift Market dalam meningkatkan penjualan Di Kota Palu. Dengan melakukan wawancara kepada informan dan mengumpulkan data serta di susun secara sederhana agar peneliti dapat memaparkan bagaimana strategi komunikasi pemasaran Youth Thrift Market meningkatkan penjualan Di Kota Palu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data yang dianalisis adalah hasil wawancara dengan owner, karyawan dan pelanggan Youth Thrift Market, Observasi langsung kelapangan dan melihat kegiatan pemasaran Youth Thrift Market. Teori yang digunakan adalah acuan strategi komunikasi pemasaran dari Kotler dan Smith. Hasil penelitian yang diperoleh adalah Youth Thrift Market menggunakan strategi komunikasi pemasaran advertising, sales promotion, personal selling, sponsorship dan packaging dalam meningkatkan penjualan nya di Kota Palu. Dengan melakukan advertising atau iklan melalui instagram influencee Kota Palu yaitu @luckytembang, mengadakan beberapa promo penjualan seperti event kuis, giveaway, promo pembelian dengan harga tertentu. penjualan pribadi adalah kegiatan komunikasi pemasaran yang dilakukan karyawan Youth Thrift Market kepada pelanggan dengan strategi order gatters atau menjangkau prospek baru dan membujuk mereka untuk melakukan pembelian langsung. Sponsorship dilakukan di beberapa event di Kota Palu youth thrift market memfilter event yang hanya memiliki pasar di dalam nya. Packaging dibuat semenarik mungkin sebagai bingkisan pembelian yang berisi informasi mengenai toko Youth Thrift Market dan menjadi pembeda dengan kompotitor. Kata Kunci: Komunikasi, Pemasaran, Thrifting.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up