Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulStrategi Kampanye Public Relations Dalam Meningkatkan Minat Masyarakat Untuk Melakukan Donor Darah Pada PMI Kota Palu Ditengah Pandemi Covid-19
Nama: NURFADILLAH
Tahun: 2023
Abstrak
Nurfadillah, B 50115091, Strategi Kampanye Public Relations dalam meningkatkan minat masyarakat untuk melakukan donor darah pada PMI Kota Palu di tengah pandemi Covid-19. Di bimbing oleh Sumarni Zainuddin. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi kampanye yang diterapkan Public Relations dalam meningkatkan minat masyarakat untuk melakukan donor darah pada PMI kota Palu di tengah pandemi covid-19. Tipe penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan dasar penelitian studi kasus. Penelitian ini dilakukan di PMI Kota Palu. Subjek atau informan dalam penelitian ini berjumlah empat orang. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah jenis data primer dan sekunder, sebagai alat pengumpul data peneliti menggunakan observasi dan wawancara mendalam. Strategi kampanye yang digunakan Public Relations PMI Kota Palu dalam mensosialisasikan mengenai sadar donor darah menerapkan konsep 10 tahapan perencanaan kampanye Pulic Relations menurut Anne Gregory dalam (Ruslan, 2013:99). Melakukan analisis untuk mengetahui permasalahan, untuk mencapai tujuan kampanye, PMI Kota Palu menentukan sasaran khalayak untuk menyampaikan pesan-pesan kampanye yang telah disusun hingga menjadi satu informasi. Dalam hal ini PMI KotaPalu menggunakan strategi publikasi(strategy of publicity), yakni melakukan penyebaran pesan atau informasi melalui proses publikasi, melalui kerjasama dengan berbagai media cetak dan media sosial. Kemudian menggunakan strategi mempengaruhi (strategy of persuation), yakni melakukan strategi dengan membujuk atau mempengaruhi masyarakat dan sadar akan pentingnya berdonor darah, strategi ini dilakukan secara terbuka dan melibatkan seluruh lapisan masyarakat. PMI Kota palu menggunakan taktik merekayasa pesan bagaiamana masyarakat bisa merasakan ketika membaca atau mendengar pesan yang disampaikan dan PMI juga menggunakan taktik dengan konten-konten video maupun foto, PMI melibatkan seluruh relawan PMI dan akan terus melakukan kegiatan ini tanpa batasan waktu dan akan selalu melakukan evaluasi serta selalu melakukan review atas kegiatan yang sudah dilakukan sehingga dapat menjadi acuan untuk kegiatan lainnya. Kata Kunci: Strategi, Kampanye, Public Relations

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up