Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPERUBAHAN PERILAKU REMAJA MELALUI MEDIA SOSIAL FACEBOOK (STUDI KASUS SISWA-SISWI SMA NEGERI 1 BANGKURUNG )
Nama: Sulbaeda
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Sulbaeda, Stambuk: B501 14 116. Program Studi Ilmu Komunikasi Konsentrasi Jurnalistik. Skripsi Perubahan Perilaku Remaja Melalui Media Sosial Facebook (Studi Kasus Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Bangkurung) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana aktivitas siswa-siswi dalam penggunaan media sosial facebook terhadap perubahan perilaku di kalangan siswa-siswi SMA Negeri 1 Bangkurung setelah menggunakan media sosial facebook. Di bawah bimbingan Ibu Sumarni Zainuddin sebagai Konsultan I dan Ibu Citra Antasari sebagai Konsultan II. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana aktivitas siswa-siswi dalam penggunaan media sosial facebook terhadap perubahan perilaku di kalangan siswa-siswi SMA Negeri 1 Bangkurung setelah menggunakan media sosial facebook. Subjek dalam penelitian ini adalah 6 orang Subjek penelitian adalah siswa-siswi yang berumur antara15-17 tahun. Objek penelitian ini yaitu perubahan perilaku siswa-siswi SMA setelah menggunakan media sosial facebook. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik Teknik purposive. Teknik purposive adalah pemilihan sampel purposive bertujuan yaitu menentukan kelompok peserta menjadi informan dan dianggap mengetahui masalah peneliti. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif sebab metode ini menjelaskan setiap permasalahan mengenai judul ini secara deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Setting penelitian mengambil lokasi di Desa Lantibung. Metode yang digunakan dalam mengumpulkan data dengan observasi dan wawancara mendalam. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teori yang digunakan adalah teori media baru. Hasil penelitian menunjukan bahwa facebook mempengaruhi tingkah laku remaja yang dimana timbulnya efek kecanduan dalam penggunaan aplikasi facebook yang di rasakan oleh siswa-siswi SMA Negeri 1 Bangkurung, sehingga hal tersebut memberikan dampak terhadap perubahan perilaku negatif dan perilaku positif yang dirasakan siswa-siswi SMA Negeri 1 Bangkurung. Dampak perilaku negatif yang dirasakan bagi para siswa-siswa SMA Negeri 1 Bangkurung antara lain sering tidak mengerjakan tugas sekolah dan malas belajar, malas jika disuruh orang tua, sering terlambat ke sekolah, dan tidak peduli dengan sekitarnya. Sedangkan perilaku positif antara lain tetap mejaga silahturami dengan keluarga yang jauh, sebagai media diskusi, mudah berbagi informasi, memperbanyak teman dan pengetahuan bertambah. Selain itu juga penggunaan facebook pada siswa-siswi SMA Negeri 1 Bangkurung sudah di jadikan sebagai gaya hidup dan menjadi trend dalam lingkungan remaja tersebut. Kata Kunci : Perubahan Perilaku Remaja, Media Sosial, Facebook

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up