JudulStrategi Komunikasi Pemasaran Jasa Online Grab Di Kota Palu |
Nama: Jenny Grasyia Theodorus |
Tahun: 2020 |
Abstrak ABSTRAK Jenny Grasyia Theodorus. Stambuk B 501 12 098, Strategi Komunikasi Pemasaran Jasa Online Grab di Kota Palu. Dibimbing Oleh Hj. Sumarni Zainuddin sebagai pembimbing 1 dan Citra Antasari sebagai pembimbing 2. Strategi komunikasi pemasaran sangatlah dibutuhkan bagi perusahaan yang menyediakan pelayanan jasa tidak terkecuali bagi jasa online Grab. Berkembangnya penggunaan jasa online Grab di kota Palu tidak lepas dari Strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan manajemen Grab Kota Palu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi pemasaran jasa online Grab di Kota Palu serta mengetahui pemanfaatan New Media oleh Grab dalam konteks komunikasi pemasaran. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitin kualitatif dengan jenis deskriptif. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yakni melalui konsep Integrated Marketing Comunication (IMC). jumlah informan dalam penelitan ini adalah 3 (tiga) orang yang terdiri dari PIC (Person In Charge), Marketing, dan Admin Grab Palu dengan kriteria yaitu memiliki pengetahuan tentang strategi komunikasi pemasaran pada Grab Di Kota Palu, memiliki pemahaman tentang pemanfaatan new media oleh Grab, dan terlibat langsung dalam manajemen Grab di Kota Palu. Tekhnik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi dan wawancara mendalam. Tekhnik analisis data menggunakan analisis data kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi komunikasi pemasaran jasa online Grab melalui konsep Intergrated Marketing Comuunication (IMC) yang menerapkan 5 strategi pemasaran secara bersama yaitu, 1. pemasaran langsung (direct marketing) dalam hal ini Grab Palu melakukan pemasaran langsung melalui media sosial instagram dan platform aplikasi Grab untuk melakukan komunikasi serara interaktif dengan masyarakat. 2. promosi penjualan (sales promotion) Grab Palu melakukan kegiatan promosi dengan memberikan kode promo diskon serta challenge berhadiah Top Up saldo OVO pada aplikasi Grab dan program menarik lainnya, 3. hubungan masyarakat (Public Relations) dalam menjalin hubungan dengan masyarakat Grab Palu melakukan kegiatan sosial seperti membuat dapur umum, membantu masyarakat terdampak bencana dan memberikan penghargaan terhadap kerja keras mitra Grab Palu dalam memenuhi target. 4. penjualan personal (personal selling), dalam melakukan penjualan personal pihak Grab Palu memanfaatkan kerjasama pada Event atau kegiatan komunitas untuk menjelaskan secara langsung kepada masyarakat Palu mengenai Grab serta menawarkan secara langsung layanan kepada khususnya mitra Grab makanan(food) 5. Periklanan (Advertising), jenis iklan yang di pakai Grab Palu adalah brosur, Billboard, serta memanfaatkan media sosial Instagram untuk memposting foto, video, dan desain grafis. Bentuk iklan lainnya adalah atribut Driver Grab itu sendiri. Pemanfaatan New Media yang dilakukan oleh Grab Palu adalah dengan Menggunakan media sosial Instagram dan Platform aplikasi Grab serta Website Grab untuk memberikan informasi. Kata kunci : Strategi, IMC, Media |