Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPENGARUH TAYANGAN SINETRON ANAK LANGIT TERHADAP PERILAKU PACARAN SISWA SMP NEGERI 5 MODEL PALU
Nama: JANE STELLA WOLOLI
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Jane Stella Wololi. Stambuk B 501 12 009, Pengaruh Tayangan Sinetron Anak Langit Terhadap Perilaku Pacaran Siswa SMP Negeri 5 Model Palu. Dibimbing Oleh Hj.Sumarni Zainuddin dan Muh.Isa Yusaputra Sinetron Anak langit merupakan salah satu sinteron yang masih terus diatayangkan di SCTV, Sinetron tersebut menceritakan gaya berpacaran anak remaja saat ini yang secara tidak langsung dapat ditiru oleh siapa saja yang melihatnya. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui adakah pengaruh tayangan sinetron remaja terhadap perilaku berpacaran khususnya perilaku pacaran siswa-siswi SMP Negeri 5 Model Palu. Dua variabel menjadi acuan pada penelitian ini, variabel Independen adalah terpaan yang direpresentasikan tiga sub variabel (X1) Frekuensi, (X2) Intensitas dan (X3) Durasi sedangkan variabel Y adalah tiga tahapan perilaku pacaran remaja. Adapun tipe penelitian ini Eksplanatif dengan menggunakan metode survei. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMP Negeri 5 Model Palu, Provinsi Sulawesi Tengah. Teknik sampling yang digunakan adalah ini adalah tenik penarikan secara acak (random) sering disebut random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tayangan sinetron Anak Langit berpengaruh terhadap perilaku pacarana remaja. Dengan nilai siginifikansi F 0.000 atau lebih kecil dari 0.1 , namun tidak berpengaruh secara parsial yang terletak pada variabel X1 frekuensi dimana nilai t hitung -1.695 < dari 1.297 t table. Sedangkan dua variabel lainya masing-masing berpengaruh secara parsial terhadap perilaku pacaran siswa-siswi SMP Negeri 5 Model Palu. Pada uji koefisien determinasi menunjukan bahwa persentase sumbangan pengaruh variabel independen yakni frekuensi, durasi dan intensitas terhadap perilaku pacaran remaja memperoleh nilai sebesar 0.785 atau 78.5%., maka interval koefisien berada 0.60 – 0.799 yang Kuat. Kata Kunci: Pacaran, Perilaku, Sinetron , Remaja

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up