JudulPROGRAM KEMITRAAN STRATEGIS DALAM BIDANG PEMBUDIDAYAAN PERTANIAN DI DESA BOBO KECAMATAN PALOLO KABUPATEN SIGI |
Nama: ALIF ROYHAN PRATAMA |
Tahun: 2025 |
Abstrak Abstrak Alif Royhan Pratama, Nomor Stambuk B 401 20 077, Judul: “Program Kemitraan Strategis Di Bidang Pertanian Desa Bobo Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi”, dibawah bimbingan Bapak M. Nur Alamsyah sebagai Pembimbing I dan Bapak Syamsul Bahri sebagai Pembimbing II. Permasalahan tentang Sumber Daya Manusia masih sangat banyak terjadi terutama dalam penelitian ini serta memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana manajamen SDM Progran Kemitraan Strategis berjalan di Desa Bobo , dengan menggunakan teori (Gary Dressler 2013) dengan empat aspek terkait yaitu, perencanaan, rekrutmen dan seleksi, pelatihan dan pengembangan, manajemen kinerja. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif. Teknik yang digunakan untuk menentukan informasi yaitu teknik porposive dengan jumlah informan empat orang. Lalu dalam teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dengan metode analisis data melalui tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Manajemen SDM dalam program kemitraan strategis belum bisa dikatakan baik dilihat dari empat aspek tersebut, Karena adanya permasalahan dari segi perencanaan, rekrutmen, dan pelatihan serta pengembangan oleh Pemerintah Desa Bobo yang dirasa belum optimal dan tidak memiliki peningkatan. dikarenakan kurang optimal nya tujuan pengembangan SDM pada program tersebut, serta belum tercapainya tujuan dari kemajuan SDM jika dilihat dari bagaimana pelaksanaan dan pengembangan yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Bobo. Kata Kunci: Perencanaan, Rekrutmen, Seleksi, dan Pelatihan dan Pengembangan. |