JudulMEWUJUDKAN PEMERINTAHAN TERBUKA MELALUI MEDIA SOSIAL (Studi Pada Instagram Wali Kota Palu) |
Nama: MEYLIN SARABITI MARAN |
Tahun: 2024 |
Abstrak Meylin Sarabiti Maran, B40119062 “(Mewujudkan Pemerintahan Terbuka di Kota Palu Studi Pada Instagram Wali Kota Palu)” dibawah bimbingan Muh. Nawawi sebagai pembimbing I dan Sisrilnardi selaku pembimbing II. Di tengah era transformasi digital saat ini, pemerintah Kota Palu dituntut untuk membuka akses informasi yang komprehensif kepada masyarakat dan memberdayakan masyarakat melalui media dan teknologi yang inovatif. Pemanfaatan instagram oleh Wali Kota Palu merupakan salah satu upaya untuk mendongkrak perwujudan open government (pemerintahan terbuka) di Kota Palu. Tujuan dari penelitian ini adalah mengkaji bentuk dan upaya yang dilakukan oleh Hadianto Rasyid sebagai Wali Kota Palu melalui media sosial instagram dalam mewujudkan open government di Kota Palu. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif serta menggunakan konsep open government Indonesia (OGI) yang mengendepankan tiga aspek yaitu, transparansi, partisipasi dan inovasi. Data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa instagram dimanfaatkan secara inovatif oleh Wali Kota Palu sebagai media penyebaran informasi yang transparan yang terfokus pada informasi kebijakan, pembangunan infrastruktur, dan kegiatan-kegiatan umum pemerintahan melaui konten yang menarik namun tidak digunakan secara optimal sebagai sarana untuk mendorong partisipasi masyarakat. Kata Kunci : Transparansi, Partisipasi, Inovasi, Instagram, Kota Palu. |