JudulKINERJA PEMERINTAH DESA DALAM PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DI DESA TORARANGA KECAMATAN SINIU KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: IMAM TRI PUTRA |
Tahun: 2022 |
Abstrak ABSTRAK IMAM TRI PUTRA (B40117038), Kinerja Pemerintah Desa Dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Di Desa Toraranga Kecamatan Siniu Kabupaten Parigi Moutong. Dibimbing Oleh Dr. Irwan Waris Selaku Pembimbing 1, dan Muhammad Rapi S.Sos,. M.Si Selaku Pembimbing II. Tujuan Penelitian. Untuk mengetahui secara langsung kondisi dilapangan mengenai sejauh mana Pemerintah Desa dalam memberikan pelayanan masyarakat, pembangunan serta untuk mengetahui sejauh mana pemerintah desa dalam memberikan perlindungan. Landasa Teori . Kumorotomo (1996), salah satu ahli yang mengukur kinerja birokrasi public dengan indikator Daya Tanggap, Keadilan, Efesiensi dan Efektifitas. Metode Penelitian. Tipe penelitian yang digunakan adalah Deskriptif, dan dasar Penelitian Kualitatif. Hasil Penelitian. Berdasarkan hasil penelitian ini, Kinerja Pemerintah Desa dilihat dari indikator daya tanggap sudah cukup baik. Namun dari indikator keadilan efesien dan efektifitas, masih tidak sesuai dengan harapan masyarakat. Berkenaan dengan respon pemerintah desa dari segi pelayanan masyarakat dan pelayanan perlindungan dinilai baik, kalau dari segi keadilan pemerintah khususnya kepala desa dianggap kurang adil, karna masih memihak atau lebih mendahulukan golongannya dalam hal pemberian pelayanan. Selanjutnya dari segi keefesienan dan keefektifannya dinilai sudah baik karna apapun kebutuhan masyarakat selalu dilayani dan diperlakukan sama oleh pemerintah desa. Dari segi pelayanan pembangunan, pada dasarnya pemerintah desa selalu merespon dengan baik keluhan masyarakat, namun realisasinya tidak sesuai harapan. Serta dalam pelayanannya pemerintah desa dinilai sudah adil karna pembangunan semua merata dari dusun 1 sampai dusun 3, dan kalau dari segi efesien dan efektif dinilai kurang baik dalam pelaksanaannya yakni masih banyak pembangunan yang belum selesai dan bangunan yang sama sekali tidak dimanfaatkan. Kata Kunci : Daya Tanggap, Keadilan, Efesiensi, Efektifitas |