Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPelayanan Civil Di Kantor Kecamatan Mantikulore Kota Palu
Nama: SYAFRI SYAFRUDIN
Tahun: 2021
Abstrak
Syapri Syafrudin, Nomor Stambuk B 401 16 269, Program Studi Ilmu Pemerintahan, Judul Skripsi “Pelayanan Civil Di Kantor Kecamatan Mantikulore Kota Palu” Dosen Pembimbing I, Bapak Drs. Moh. Zain Syamsiah, M.Si dan dosen pembimbing II Bapak Drs. Hi. Nastainuddin Bolong, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk menghetahui Pelayanan Civil dikantor Kecamatan Mantikulore Kota palu, dalam penelitian ini penulis menggunakan teori Ndraha dengan aspek kecepatan, ketepatan, kemudahan dan keadilan. Dalam penentuan informan pada penelitian ini, peneliti menggunakan teknik purposive, dalam teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalaui observasi wawancara, dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini sebanyak 7 (tujuh) orang. Hasil penelitian pelayanan civil di kantor Kecamatan Mantikulore dalam akses kecepatan, penyelesaian pelayanan masih membutuhkan waktu yang lama dan masalah disiplin aparat dalam bekerja mengakibatkan pelayanan belum cepat. Dalam ketepatan, penyelesaian pelayanan masih belum tepat dikarenakan waktu yang dijanjikan aparat kepada masyarakat atau pengguna layanan dalam penyelesaian pelayanan masih belum tepat waktu. Selanjutnya dalam kemudahan, masyarakat sudah merasa mudah karena aparat menjelaskan prosedur-prosedur pelayanan dengan mudah. Kemudian dalam hal keadilan, belum dikatakan adil, dikarenakan masih ada masyarakat yang merasa diperlakukan tidak adil dalam kepengurusan dikantor Kecamatan Mantikulore Kota Palu. Kata kunci : Kecepatan, Ketepatan, Kemudahan, Keadilan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up