Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKUALITAS PELAYANAN KARTU TANDA PENDUDUK ELEKTRONIK DI DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL
Nama: NADYA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK NADYA B 401 16 209 dengan judul “Kualitas Pelayanan Elektronik Kartu Tanda Penduduk Di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Di Kabupaten Sigi” di Bimbing oleh Bapak Nurhannis Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sigi. Dengan tujuan untuk mengetahui Kualitas Pelayanan E-KTP di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sigi, Teori yang digunakan oleh Ndraha yang membagi kualitas pelayanan di lihat empat aspek yaitu Kecepatan, Ketepatan, Kemudahan, dan Keadilan. Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah dasar penelitian kualitatif, dengan tipe pendekatan deskriptif. Dalam penentuan informan pada penelitian ini, peneliti mengunakan teknik Purposive Sampling. Selain itu dalam teknik pengumpulan data pada penelitian ini melalui Studi Kepustakaan (Studi Reserch) dan Studi Lapangan (Field Research). Dengan metode analisis data melalui metode analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Setelah melakukan sebuah penelitian, telah ditetapkan hasil penelitian yang menggambarkan bahwa Kualitas Pelayanan E-KTP di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Sigi Di nilai sudah cukup baik, hal ini di dasari oleh ke empat aspek yang di jadikan acuan dalam penelitian ini Ke empat aspek yaitu Kecepatan, Ketepatan, Kemudahan, dan Keadilan dalam penelitian sudah di anggap cukup baik. Kata Kunci : Kualitas Pelayanan Kecepatan, Ketepatan, Kemudahan, Keadilan ?

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up