JudulKEPEMIMPINAN CAMAT DI KECAMATAN SIGI BIROMARU KABUPATEN SIGI |
Nama: ISRA YULL MAWADDAH |
Tahun: 2020 |
Abstrak ABSTRAK ISRA YULL MAWADDAH, B 401 16 170, Kepemimpinan camat Di kecamatan Sigi Biromaru Kabpaten Sigi dibiming oleh Darwis selaku pembimbing. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui serta mendapatkan gambaran secara detail tentang bagaimana kepemimpinan Camat Sigi Biromaru Kabupaten Sigi serta faktor-faktor mempengaruhinya. Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualitatif dengan dasar field research. Dan teknik dalammenentukan informan peneliti menggunakan tehnik purposive dengan memilih informan sendiri atau menentukan informan sendiri. Hasil Penelitian ini adalah dalam pelaksanaan Kepemimpinan Camat Di kantor Kecamatan Sigi Biromaru Kabupaten Sigi sudah dilakukan namun pelaksanaan kepemimpinanya lebih dominan digunakan atau di terapkan pada tipe Demokratik. Dimana camat selaku Pemimpin Mengutamakan kerjasama untuk Mendapatkan Hasil yang baik dan camat ssenantiasa mau menerima masukan-masukan saran- saran dari staf atau bawahanya sehingga dapat menjalankan tugas dengan baik. Pada dasarnya semua jenis tipe atau gaya kepemimpinan itu memiliki keungulan masing-masing. Tinggal bagaimana cara camat menyesuaikan gaya/tipe yang seperti apa yang diterapkan dalam organisasinya sesuai dengan situasi dan kondisi yang menuntut di terapkanya gaya/tipe kepemimpinan tertentu untuk mendapatkan manfaat. Kata kunci : Tipe yang otoraktik, Tipe yang paternalistik, Tipe Laisze Faire, Tipe Kharismatik, Tipe Demokratik |