Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN ALOKASI DANA DESA DI DESA TANALANTO, KECAMATAN TORUE, KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: YULIA MAGDALENA
Tahun: 2019
Abstrak
Yulia Magdalena stambuk B 401 16 049, Konsultan Sasterio dengan judul skripsi “Implementasi Kebijakan Pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Tanalanto, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong”. Penelitian ini dilaksanakan di desa Tanalanto kecamatan Torue kabupaten Parigi Moutong, dengan tujuan untuk mengetahui implementasi kebijakan pengelolaan Alokasi Dana Desa. Informan penelitian adalah Kepala Desa, Sekretaris Desa, Ketua Badan Permusyawaratan Desa, Kepala Dusun, dan Masyarakat desa Tanalanto yang dipilih secara purposive sampel. Dasar penelitian ini adalah kualitatif dengan tipe penelitian deskritif. Data yang diperoleh berupa data primer dan data sekunder. Peneliti menggunakan pengamatan (observasi), wawancara dan dokumentasi untuk mengumpulkan data, kemudian dianalisis melalui pengumpulan data, reduksi data, dan tahap terakhir adalah kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa Implementasi Kebijakan Pengelolaan Alokasi Dana Desa di desa Tanalanto dapat dikategorikan belum maksimal. Hal ini dilihat dari beberapa indikator melalui model implementasi kebijakan menurut George C. Edward III yaitu Komunikasi, Sumberdaya, Disposisi, dan Struktur Birokrasi. Komunikasi yang dilakukan oleh pemerintah desa berupa interaksi antara kepala desa dan perangkat desa serta sosialisasi kepada masyarakat kurang baik, karena kurangnya kehadiran kepala desa ditengah-tengah pemerintahan desa dan masyarakat, serta kurangnya keterbukaan (transparansi) pelaksanaan Anggaran Alokasi Dana Desa. Kata kunci : Implementasi Kebijakan, Alokasi Dana Desa.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up