JudulKUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DI PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT (PUSKESMAS) LAANTULA JAYA KECAMATAN WITAPONDA KABUPATEN MOROWALI |
Nama: Fauwzy Bakti Pembuali |
Tahun: 2019 |
Abstrak ABSTRAK Fauwzy Bakti Pambudi No. Stambuk B 401 15 050, dibimbing oleh bapak H. Irwan Waris dengan judul skripsi “Kualitas Pelayanan Kesehatan Di Puskesmas Laantula Jaya Kecamatan Witaponda Kabupaten Morowali” Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas pelayanan kesehatan di puskesmas Laantula Jaya. Dalam penelitian ini menggunakan konsep teori Idup Suhadi yang memiliki 4 indikator, yaitu cepat, tepat, murah, dan ramah. Informan dalam penelitian ini berjumlah 8 orang, yang terdiri dari Kepala Puskesmas, Bidan, Perawat, dan 5 orang masyarakat. Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Laantula Jaya pada hari selasa, 6 februari 2019. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kualitas pelayanan kesehatan di puskesmas Laantula Jaya sudah cukup baik, meskipun pada proses pelayanan yang diberikan masih terjadi beberapa masalah terkait dengan kualitas pelayanan kesehatan seperti kurangnya informasi dan sikap pegawai yang kurang ramah. Namun pada dasarnya puskesmas Laantula Jaya sudah berupaya semaksimal mungkin dalam memberikan pelayanan terbaik sesuai dengan standar kesehatan. Kata kunci: Cepat, Tepat, Murah, Ramah |