JudulFUNGSI PENGAWASAN DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH DALAM OPTIMALISASI RETRIBUSI PARKIR DI PASAR MARANATA KANUPATEN SIGI |
Nama: FADHLU RAHMAN INTJENAE |
Tahun: 2020 |
Abstrak Fadhlu Rahman Intjenae, B 401 15 041, “Fungsi Pengawasan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dalam Optimalisasi Retribusi Parkir di Pasar Maranata Kabupaten Sigi” dibimbing oleh Darwis Berdasarkan hasil penelitian bahwa Peran dan Fungsi DPRD Kabupaten Sigi berdasarkan Undang-Undang Pemerintahan Daerah Nomor 23 Tahun 2014 bahwa Peran Pengawasan Langsung DPRD Sigi relatif kurang efektif, karena hasil pungutan Retribusi Parkir Pasar Maranata Sigi Biromaru yang masuk ke Kas Daerah lebih sedikit dibandingkan yang tidak masuk atau yang didapatkan oleh masyarakat. Demikian pula, Pengawasan Tidak Langsung DPRD Sigi hanya berdasarkan laporan dan penjelasan dari pihak dinas terkait kurang memadai oleh karena itu, untuk menggejot hasil Retribusi Parkir Pasar Maranata yang lebih banyak lagi, maka hendaknya pengawasan langsung lebih diintensifkan. Penelitian ini mempergunakan teori, Sondang P. Siagian, (2004:114-115) teknik pengawasan dibagi menjadi dua yaitu pengawasan langsung dan tidak langsung. Kemudian penelitian memakai metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis kuantitatif. Penelitian ini, bahwa DPRD Sigi dalam menjalankan tugas dan fungsinya, yaitu pengawasan langsung cukup lemah dan tidak efektif dalam mengontrol pungutan dan pengelolaan Retribusi Parkir Pasar Maranata Kabupaten Sigi. Kata Kunci: Fungsi Pengawasan, Optimalisasi, dan Retribusi Pasar. |