JudulKINERJA PEMERINTAH DESA DI DESA POLEROA-MAKUHI DALAM PELAKSANAAN PEMBANGUNAN BEDAH RUMAH BAGI MASYARAKAT YANG KURANG MAMPU KECAMATAN KULAWI KABUPATEN SIGI |
Nama: MERSI ASRIANI E BETA |
Tahun: 2021 |
Abstrak Mersi Asriani E. Beta B 401 14 145, Judul KINERJA PEMERINTAH DESA DI DESA POLEROA-MAKUHI DALAM PELAKSANAAN PEMBANGUNAN BEDAH RUMAH BAGI MASYARAKAT YANG KURANG MAMPU KECAMATAN KULAWI KABUPATEN SIGI. Dibimbing oleh H. Irwan Waris. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui Kinerja Pemerintah Desa dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya terhadap program kerja yang dibuat. Tipe penelitian ini merupakan tipe penelitian deskriptif dengan dasar penelitia kuantitatif, kemudian menggunakan pengumpulan data dengan cara studi pustaka dan studi lapangan. Pemilihan informan menggunakan metode purposive dimana peneliti secara sengaja akan memilih orang-orang yang dipandang memahami masalah yang diteliti adapun yang menjadi informan dalam penslitian ini adalah Kepala Desa Poleroa-Makuhi, Kaur Pemerintahan, serta masyarakat desa Poleroa-Makuhi yang berjumlah dua orang. Tehnik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Kemudian dalam penelitian ini penulis menggunakan teori dari Sadu Wasistioni dengan indikator penilaian kerja yaiti Produktivitas, Kualitas Layanan, Responsivitas dan Responsibilitas. Landasan teori yang digunakan oleh penulis dalan penelitian ini adalah bagaimana Produktivitas, Kualitas Layanan, ResponsivitaS dan Responsibilitas tersebut. Hasil penelitian ini menunjukan bahawa Kineria Pemerintah Desa di desa Poleroa-Makuhi dalam pelaksanaan pembangunan bedah rumah bagi masyarakat yang kurang mampu kecamatan kulawi kabupaten sigi masih belum maksimal. Hal ini di karekankan Kepala Desa memakai system keluarga dalam melaksanakan program kerja. Kata kunci : PRODUKTIVITAS, KUALITAS LAYANGAN, RESPONSIVITAS DAN RESPONSIBILITAS |