Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulMasyarakat Dan Tambang Nikel Di Desa Fatufia Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali
Nama: GUN RAHMAT
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK Gun Rahmat. Stambuk B30118133. Program Studi Antropologi, Jurusan Sosiologi Fakultan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tadulako. Judul skripsi: Masyarakat dan Tambang Nikel di Desa Fatufia Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali. Dibimbing oleh bapak Muhammad Marzuki sebagai pembimbing utama dan ibu Citra Dewi sebagai pembimbing pendamping. Kajian ini akan memahami bagaimana masuknya perusahaan tambang dalam masyarakat dan memberi dampak pada aspek kehidupan dalam masyarakat tersebut. Dampak tersebut merupakan dampak yang dirasakan ileh masyarakat yang berada di area suatu kegiatan dilaksanakan. Pada penelitian ini tidak akan membahas lebih detail tentang dampak dari kegiatan pertambangan tetapi, lebih menekankan pada perubahan gaya hidup masyarakat setelah masuknya perusahaan tambang. Tujuan penelitian yaitu menjelaskan tentang bagaiman gaya hidup masyarakat sebelum dan sesudah adanya tambang di Desa Fatufia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan penelitian kualitatif yang bertujuan memberikan gambaran serta analisis secara terperinci mengenai gaya hidup masyarakat sebelum dan sesudah adanya tambang di Desa Fatufia. Tekhnik penentuan informan yang digunakan yaitu purposive sampling. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan pengamatan dan wawancara mendalam dengan informan sebanyak 7 orang yang dipertegas oleh beberapa kajian pustaka yang relevan topik penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya hidup masyarakat Desa Fatufia Sebelum masuknya tambang masih sangat sederhana ini dibuktikan dengan mata pencaharian masyarakat yang hanya sebagai petani dan nelayan dengan penghasilan yang masih bergantung pada alam. Adapun kebutuhan hidup masyarakat yang masih sangat terbatas yaitu hanya bisa memenuhi kebutuhan primer dan sekunder. Tidak hanya itu, rumah yang masih berbentuk panggung dan terbuat dari atap rumbia masih terbilang sangat sederhana dan juga masih adanya budaya gotong royong seperti kerja bakti dan lain-lain. Sedangkan gaya hidup masyarakat di Desa Fatufia setelah adanya tambang sangat berbanding terbalik dengan sebelumnya. Adanya perubahan mata pencaharian dan pendapatan, menyebabkan timbulnya dampak terhadap masyarakat terutama pada remaja. Seperti, munculnya perilaku konsumtif, gaya berbelanja, dan gaya berpakaian. Selain itu ada juga dampak negatif yang muncul seperti, hilangnya budaya gotong royong, munculnya konflik, miras, narkoba, prostitusi, dan kelas sosial dalam masyarakat. Kata Kunci : Gaya Hidup, Masyarakat Tambang, pertambangan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up