Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulJUDUL SKRIPSI : KENAKALAN REMAJA DI KELURAHAN BIROBULI UTARA KOTA PALU ( STUDI KASUS FENOMENA MINUMAN KERAS DI KELURAHAN BIROBULI UTARA )
Nama: MOH. ALFIKRAN
Tahun: 2024
Abstrak
Moh. Alfikran Stambuk B30117139, judul skripsi “Kenakalan Remaja Di Kelurahan Birobuli Utara Kota Palu (Studi Kasus Fenomena Minuman Keras Di Kelurahan Birobuli Utara)”, di bawah bimbingan Ibu rismawati pembimbing utama dan Ibu Resmiwati pembimbing pendamping. Program Studi Antropologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tadulako Dalam penelitian ini melibatkan 6 orang informan Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian yaitu metode penelitian kualitatif dengan tipe pendekatan yang di gunakan yaitu deskriptif. Dengan teknik pengumpulan data yang di gunakan yaitu melalui pengamatan, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Remaja melakukan kenakalan disebabkan tumbuh kembang pada masa remaja tidak sebatas kondisi didalam rumah saja melainkan juga termaksut diluar lingkungan itu sendiri.Adapun kenakalan yang dipengaruh dari lingkungan keluarga karena orang tuanya tidak bisa mengontrol anaknya dikarenakan orang tua sibuk dengan pekerjaannya atau orang tua sering berseteru dan emosi dalam memberikan didikan maka perilaku remaja tidak jauh dari kepribadian yang akan ditiru sehingga remaja mencarikebebasan dalam bergaul, kemudian pengaruh lingkungan masyarakat yang sering mempengaruhi remaja dengan keadaan yang ada dilingkungan, kemudian dari teman bergaul di karenakan ada ajakan untuk melakukan hal-hal yang negatif atau merugikan sehingga remaja mudah terpengaruh dengan adanya ajakan dari teman-temannya,masa remaja seringkali menjadi masa yang sulit dalam perkembangan anak, khususnya ketika anak sudah mengingikan kebebasan beradaptasi dengan lingkungan.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up