JudulPERGESERAN PENGGUNAAN BAHASA JAWA PADA REMAJA DI DESA LEMBAH MUKTI KECAMATAN DAMPELAS KABUPATEN DONGGALA |
Nama: MOHAMMAD UQBADDAR |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Mohammad Uqbaddar, Stambuk: B 301 16 091 Judul Skripsi: Pergeseran Penggunaan Bahasa Jawa Pada Remaja di Desa Lembah Mukti Kecamatan Dampelas Kabupaten Donggala. Dibimbing oleh Rismawati sebagai pembimbing utama dan Siti Hajar N. Aepu sebagai pembimbing pendamping. Masa remaja merupakan masa transisi seseorang menuju dewasa. Pada masa ini seseorang akan mencari dan membentuk jati dirinya, salah satunya dengan cara berkomunikasi atau berinteraksi dengan orang lain. Pencarian identitas diri yang dilakukan remaja pada saat berkomunikasi seringkali mengalami peralihan dalam menggunakan bahasa. Seperti halnya remaja etnis Jawa yang ada di Desa Lembah Mukti, yang secara perlahan mulai meninggalkan bahasa Jawa. Bahasa Jawa yang merupakan salah satu identitas bagi dirinya dan etnisnya perlahan mulai mengalami pergeseran seiring dengan bertambahnya usia remaja. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui dan mendeskripsikan penggunaan bahasa Jawa pada remaja, (2) mengetahui dan mendeskripsikan penyebab pergeseran bahasa Jawa pada remaja di Desa Lembah Mukti Kecamatan Dampelas Kabupaten Donggala. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, tipe penelitian bersifat deskriptif, dengan menggunakan pendekatan fenomenologi untuk dapat memahami makna yang dialami oleh remaja sebagai subjek penelitian. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara studi pustaka, penelitian lapangan, pengamatan dan wawancara. Teknik analisis data melalui tahap editing atau display data, kategorisasi data, penafsiran makna data, dan perumusan kesimpulan dan saran. Informan ditetapkan secara sengaja (purposive sampling) sebanyak 5 orang informan yang tinggal di Desa Lembah Mukti dan kedua orang tuanya berasal dari etnis Jawa yang dipandang mampu untuk memberikan informasi secara jelas dan akurat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa remaja etnis Jawa yang ada di Desa Lembah Mukti mulai mengalami pergeseran dalam menggunakan bahasa Jawa. Pergeseran tersebut ditandai dengan semakin minimnya penggunaan bahasa Jawa dalam kehidupan sehari-hari, bahkan dalam lingkungan keluarga sekalipun bahasa Jawa seringkali tidak mereka tuturkan. Beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya pergeseran bahasa Jawa pada remaja di Desa Lembah Mukti yaitu kebiasaan remaja menggunakan bahasa Indonesia, kurang percaya diri ketika menggunakan bahasa Jawa, kurangnya sosialisasi orang tua kepada anak dalam menggunakan bahasa Jawa, kontak penutur bahasa Jawa dengan penutur bahasa daerah lain, dan kotak bahasa Jawa dan bahasa Indonesia di berbagai lingkungan tutur. Kata kunci : Penggunaan Bahasa, Remaja, Pergeseran Bahasa |