Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulSTRATEGI ADAPTASI DAN KONDISI SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI DESA LOLI SALURAN KABUPATEN DONGGALA PASCA BENCANA GEMPA DAN TSUNAMI
Nama: ELISA
Tahun: 2019
Abstrak
ABSTRAK Elisa, Stambuk : B 301 15 121, Judul : Strategi Adaptasi dan Kondisi Sosial Ekonomi Masyarakat di Desa Loli Saluran Pasca Bencana Gempa dan Tsunami. Dibimbing oleh ibu Kismarsillah sebagai pembimbing utama dan ibu Resmiwati sebagai pembimbing pendamping. Penelitian ini mengkaji mengenai strategi adaptasi masyarakat di Desa Loli Saluran pasca bencana gempa dan tsunami dan kondisi sosial ekonomi masyarakat di Desa Loli Saluran pasca bencana gempa dan tsunami, penelitian ini dilakukan di Desa Loli Saluran Kecamatan Banawa kabupaten Donggala Provinsi Sulawesi Tengah. Permasalahan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui strategi masyarakat di Desa Loli Saluran menyesuaikan diri terhadap perubahan sosial ekonomi pasca bencana gempa dan tsunami, 2) untuk mengetahui bagaimana kondisi sosial ekonomi masyarakat di Desa Loli Saluran pasca bencana gempa dan tsunami. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif yang akan menghasilkan data deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui studi kepustakaan, dan penelitian lapangan yakni pengamatan yang dilakukan secara langsung di lapangan untuk memperoleh gambaran secara umum tentang lokasi penelitian, wawancara, dokumentasi, serta informasi yang ditetapkan secara purposive sampling yaitu memilih dan menetapkan 5 orang informan yang dipandang dapat memberikan jawaban dari permasalahan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kehidupan masyarakat korban bencana gempa dan tsunami di Desa Loli Saluran mengalami perubahan, dimana masyarakat harus memulai hidup baru dalam pekerjaan mereka maupun dalam kehidupan sehari-hari. Pekerjaan yang mereka tekuni sebelum bencana terpaksa mereka harus tinggalkan dan mulai belajar dengan pekerjaan baru. Mereka mulai menyesuaikan diri dengan pekerjaan baru yang akan menunjang kehidupan ekonomi mereka karena sebagian besar masyarakat kesulitan dalam kehidupan ekonominya khususnya dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari. Masyarakat Desa Loli Saluran sudah mampu melakukan proses adaptasi dengan perubahan-perubahan yang terjadi pasca bencana gempa dan tsunami. Strategi adaptasi yang dilakukan oleh masyarakat Desa Loli Saluran adalah strategi bertahan hidup dengan melakukan strategi aktif yaitu memanfaatkan apa yang ada disekitar mereka agar bisa dijadikan sebagai sumber mata pencaharian, melakukan strategi pasif yaitu mengurangi pengeluaran keluarga dengan hanya membeli sesuatu yang sangat dibutuhkan dalam kelurga mereka, dan melakukan strategi jaringan yaitu mendapat bantuan modal membangun usaha dari kerabat terdekat mereka yang tidak terdampak bencana gempa dan tsunami tanpa meminjam. Kata Kunci: Strategi Adaptasi, Masyarakat, Bencana

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up