Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulINOVASI PETANI PADI DALAM PENGEMBANGAN FUNGSI MESIN MIST DUSTER DI DESA SIBUALONG KECAMATAN BALAESANG KABUPATEN DONGGALA
Nama: ALMUDAKZIR
Tahun: 2021
Abstrak
ABSTRAK Almudakzir, B 301 15 007, judul “Inovasi Petani Padi Dalam Pengembangan Fungsi Mesin Mist Duster di Desa Sibualong Kecamatan Baleasang Kabupaten Donggala,”. Di bimbing oleh H. Sulaiman Mamar Sebagai Pembimbing Utama dan Siti Hajar N. Aepu sebagai pembimbing pendamping. Inovasi teknologi pertanian diharapkan dapat membantu petani untuk meningkatkan kesejahteraan. Berbagai teknologi pertanian telah diperkenalkan dan disebarluaskan kepada kepada petani, tetapi sebagian besar petani pedesaan masih dianggap tertinggal dari masyarakat lain. Kajian bertujuan mempelajari inovasi petani padi dalam pengembangan fungsi mesin Mist Duster di Desa Sibualong Kecamatan Balaesang Kabupaten Donggala. Dengan permasalahan yaitu, Pertama, bagaimana proses belajar penggunaan ilmu dan teknologi modern dalam mengembangkan mesin Mist Duster di Desa Sibualong. Kedua, bagaimana pengaruh produktivitas petani dalam pengembangan mesin Mist Duster di Desa Sibualong. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif deskriptif yaitu penggambaran secara mendalam tentang inovasi petani padi dalam pengembangan fungsi mesin Mist Duster di Desa Sibualong. Dengan teknik pengumpulan data melalui studi pustaka, pengamatan, wawancara, dan teknik analisis data. Penelitian ini dilakukan secara puposive sampling yaitu dengan memilih informan 9 orang yang terdiri dari pemilik alat pertanian, petani dan buruh tani yang dapat memberikan informasi mendalam mengenai permasalahan penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan tingkat proses belajar masyarakat Desa Sibualong terhadap inovasi teknologi pertanian cukup baik. Hal ini dilihat dari proses produksi pertanian yang telah menggunakan cara-cara dan peralatan yang modern. Pengetahuan masyarakat Desa Sibualong tentang pertanian diperoleh dari pembelajaran yang dilakukan orang tua mereka. Sejak kecil anak-anak di Desa Sibualong sudah membantu pekerjaan orang tuanya yang juga sebagai petani sawah. Berdasarkan kondisi sosial di Desa Sibualong nampaknya penerimaan teknologi modern menyebabkan cara pandang petani terhadap sistem kerja berubah, dimana dalam pekerjaan lebih bersifat ekonomi yaitu berdasarkan sistem upah atau gaji dari pekerjaan yang mereka selesaikan. Kata Kunci : Inovasi, pertanian, dan sosial ekonomi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up