JudulEksistensi Orang Tua Tunggal Dalam Membangun Keluarga Mandiri Di Desa Tanjung Batu Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala |
Nama: NIRMAWATI BAKRI |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK Nirmawati Bakri B 201 20 143. Eksistensi Orang Tua Tunggal Dalam Membangun Keluarga Mandiri di Desa Tanjung Batu Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala. Dimbing oleh Hadisuddin Pembimbing Utama dan Alimudin Pembimbing Pendamping. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Eksistensi Orang Tua Tunggal Dalam Membangun Keluarga Mandiri di Desa Tanjung Batu Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala. Untuk menjawab permasalahan dalam penelitian ini dilakukan penelitian dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Informan penelitian ini adalah warga warga atau keluarga yang berstatus sebagai perempuan tunggal atau orang tua tunggal yang ditetapkan sebanyak 5 (lima) orang informan melalui teknik purposive. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa eksistensi orang tua tunggal adalam hal ini, walaupun tidak mempunyai suami, akan tetapi semua tanggungjawab dapat dilakukan, seperti memelihara dan membesarkan anak, menyekolahkan, merawat kesehatannya dan yang paling penting dapat memenuhi kebutuhan ekonomi anak-anaknya secara minimal. Dengan demikian maka orang tua tunggal di Kelurahan Tanjung Batu, khususnya para Informan, bisa beradaptasi dengan lingkungannya sebagai warga, bisa mencapai tujuan yang dikehendaki sebagai seorang perempuan tunggal, bisa berintegrasi dan terakhir bisa mempertahankan pola-pola budaya yang ada dalam masyarakat, yang dalam fungsionalisme struktural dapat disebut sebagai AGIL. -------------- Kata kunci: Eksistensi, Orang Tua Tunggal, Keluarga Mandiri. |