JudulPERAN SOU MPELAVA DALAM MEMBANGUN BUDAYA LITERASI BERBASIS KEARIFAN LOKAL DI DESA PELAWA KEC.PARIGI TENGAH KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: SHARDY RISKI YADI |
Tahun: 2024 |
Abstrak ABSTRAK SHARDY RISKI YADI, Peran Sou Mpelava Dalam Membangun Budaya Literasi Berbasis Kearifan Lokal Di Desa Pelawa Kec.Parigi Tengah Kabupaten Parigi Moutong. Dibimbing Oleh Abdul Kadir Patta Pembimbing Utama Dan Alimudin Pembimbing Pendamping. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana minat baca di Desa Pelawa Kec.Parigi Tengah Kabupaten Parigi Moutong dan Mengetahui bagaimana peran Taman Baca Masyarakat Sou Mpelava dalam meningkatkan minat baca masyarakat di Desa Pelawa Kec.Parigi Tengah Kabupaten Parigi Moutong. Metode penelitian yang digunakan untuk menjawab masalah ini yaitu penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Unit analisis penelitian ini pada masyarakat lokal, pemerintah Desa Pelawa dan relawan Taman Baca Sou Mpelava. Penentuan informan dalam penelitian ini menggunakan tehnik purposive sampling. Dalam penelitian ini penulis menetapkan 6 informan. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan pengambilan dokumentasi penelitian pustaka. Hasil penelitian menggambarkan rendahnya minat baca masyarakat Desa Pelawa yang di pengaruhi oleh minimnya sarana perpustakaan Sekolah, ini menjadi penyebab utama minat baca rendah serta Sekolah tidak selalu mampu untuk menumbuhkan kebiasaan membaca, dan peran Taman Baca Masyarakat Sou Mpelava dalam meningkatkan minat baca masyarakat Desa Pelawa. Taman Baca Masyarakat Sou Mpelava merupak wadah yang di buat oleh beberapa pemuda Desa Pelawa, untuk menyediakan tempat atau bagi masyarakar terkhusus anak-anak untuk mengasa kemampuan minat baca di usia dini dan juga dapat menambah wawasan bagi masyarakat atau anak-anak tersebut. Kata Kunci: Peran, TBM Sou Mpelava, Literasi |