Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPola Asuh Ibu Orang Tua Tunggal Dalam Mendidik Anak Di Kelurahan Gebangrejo Barat Kecamatan Poso Kota
Nama: NURAINI
Tahun: 2023
Abstrak
ABSTRAK : Nuraini B20119032 “Pola Asuh Ibu Orang Tua Tunggal dalam Mendidik Anak di Kelurahan Gebangrejo Barat Kecamatan Poso Kota”. Dibimbing Oleh Dr. Roslinawati, M.Si (pembimbing utama) dan Dr. Indah Ahdiah, S.Sos, M.Si (pembimbing pendamping). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola asuh ibu sebagai orangtua tunggal dalam mendidik anaknya. Lokasi penelitian ini bertempat di Kelurahan Gebangrejo Barat, Kecamatan Poso Kota. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif dan menggunakan teknik purposive, pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan penelitian ini berjumlah 5 orang ibu sebagai orangtua tunggal yang memiliki anak. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa pola asuh yang digunakan ibu sebagai orang tua tunggal di Kelurahan Gebangrejo Barat yaitu dengan pola asuh otoriter, pola asuh demokratis dan pola asuh permisif. Mereka mendidik anak-anak dengan menasehati, memotivasi, serta melakukan larangan-larangan agar tidak berbuat yang tidak baik, dan adapun yang membiarkan dengan menuruti semua keinginan anak. Meskipun kurangnya waktu bersama anak karena harus mencari nafkah bukan jadi penghalang bagi seorang ibu untuk tetap bertanggung jawab dengan perannya dalam mendidik dan mengontrol anak-anaknya. Kata Kunci : Orangtua tunggal, pola asuh

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up