Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKONDISI SOSIAL EKONOMI NELAYAN TRADISIONAL DI KELURAHAN LERE KECAMATAN PALU BARAT KOTA PALU
Nama: AMIR ZIDAN
Tahun: 2024
Abstrak
ABSTRAK Amir Zidan B 201 18 029 KONDISI SOSIAL EKONOMI NELAYAN TRADISIONAL DI KELURAHAN LERE KECAMATAN PALU BARAT KOTA PALU. Dibimbing oleh Hasan Muhamad dan Mohamad Saleh Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi sosial ekonomi nelayan di Kelurahan Lere Kecamatan Palu Barat Kota Palu. Jenis penelitian ini adalah penelitian Kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik penarikn informan menggunakan teknik porposive dengan jumlah informan sebanyak 8 orang nelayan, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu metode observasi, wawancara, dan metode dokumentasi. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa (1) kondisi sosial ekonomi nelayan di Kelurahan Lere, masih sangat jauh dari kata sejahtera, karena nelayan menggantungkan mata pencahariannya dari hasil melaut. Keadaan lau yang tidak menentu seperti terjadi cuaca buruk dan ketidak pastian musim ikan, membuat penghasilan nelayan juga tidak menentu. Selain itu aspek pendidikan, kesehatan dan juga hubungan sesama nelayan juga mempengaruhi kondisi sosial ekonomi nelayan di Kelurahan Lere. (2) karena keterbatasan pendapatan, nelayan di Kelurahan Lere mencari alternatif untuk menambah penghasilan mereka. Seperti, membuka usaha kecil-kecilan, mencari pekerjaan sampingan dan mempersiapkan tabungan darurat. Kata Kunci: Nelayan, Kondisi sosial ekonomi, Strategi bertahan hidup

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up