JudulPeran Petani Rumput Laut Dalam Meningkatkan Ekonomi Keluarga Di Pulau Lingayan Desa Ogotua Kecamatan Dampal Utara Kabupaten Tolitoli |
Nama: HARDIANSYAH |
Tahun: 2024 |
Abstrak Hardiansyah, B201 17 038 Penelitian ini berjudul "Peran Petani Rumput Laut Dalam Meningkatkan Ekonomi Keluarga di Pulau Lingayan, Desa Ogotua, Kecamatan Dampal Utara, Kabupaten Tolitoliā. Dibimbing oleh bapak Syufri, selaku dosen pembimbing utama dan bapak Zaiful, selaku dosen Pembimbing pendamping. Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Tadulako Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana budidaya rumput laut berkontribusi terhadap peningkatan ekonomi keluarga di wilayah tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budidaya rumput laut merupakan sumber pendapatan utama bagi mayoritas keluarga di Pulau Lingayan. Aktivitas ini tidak hanya memungkinkan pemenuhan kebutuhan dasar sehari-hari tetapi juga berkontribusi dalam membiayai pendidikan anak-anak dan investasi jangka panjang seperti perbaikan rumah dan tabungan pendidikan. Selain itu, budidaya rumput laut juga menciptakan ekosistem ekonomi yang dinamis dengan berkembangnya usaha kecil dan menengah di Pulau Lingayan Desa Ogotua Kecamatan Dampal Utara Kabupaten Tolitoli. Kata Kunci: petani rumput laut, budidaya rumput laut dan ekonomi keluarga. |