Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulPARTISIPASI MASYARAKAT PESISIR DALAM KEBERSIHAN LINGKUNGAN DI DESA AMBESIA SELATAN KECAMATAN TOMINI KABUPATEN PARIGI MOUTONG
Nama: KHAIRUN NIZAM
Tahun: 2021
Abstrak
ABSTRAK Khairun Nizam, B 201 14 156, Partisipasi Masayarakat Pesisir Dalam Kebersihan Lingkungan Di Desa Ambesia Selatan Kecamatan Tomini Kabupaten Parigi Moutong. Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Dan Politik, Universitas Tadulako. Dibimbing oleh Hadisuddin Bolong. Masyarakat memiliki peran penting dalam menjaga kebersihan lingkungan, bentuk partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan serta penanggulangan sampah bisa dilakukan melalui kegiatan partisipasi. Namun partisipasi dari masyarakat itu sendiri belum dilakukan oleh masyarakat Desa Ambesia Selatan Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Partisipasi Masyarakat Pesisir Dalam Kebersihan Lingkungan di Desa Ambesia Selatan Kecamatan Tomini Kabupaten Parigi Moutong dan Faktor Penghambat Partisipasi Masyarakat dalam Kebersihan Lingkungan di Desa Ambesia Selatan Kecamatan Tomini Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif. Dalam proses penelitian ini juga, penulis mennggunakan teknik pengumpulan data berupa wawancara dan dokumentasi. Penelitian menggunakan studi kepustakaan untuk melengkapi tulisan sehingga secara teoritis dapat dipertanggung jawabkan. Desa Ambesia Selatan berpenduduk sejumlah 1.580. Penentuan informan dilakukan di lokasi penelitian secara purposive yaitu dengan jumlah 5 informan. 1. Aparat Desa (3 informan) 2. Nelayan (1 informan) 3. Ibu Rumah Tangga (1 informan) di Desa Ambesia Selatan Kecamatan Tomini Kabupaten Parigi Moutong. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa partisipasi masyarakat di Desa Ambesia Selatan belum terlaksanakan dengan baik serta faktor penghambat dari masyarakat itu sendiri karena adanya pekerjaan masing-masing sangat mempengaruhi dalam melakukan partisipasi. Kata Kunci : Partisipasi Masyarakat, Kebersihan Lingkungan

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up