Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN TANGGAP DARURAT BENCANA GEMPA BUMI, TSUNAMI, DAN LIKUIFAKSI KOTA PALU
Nama: SUBHAN HARIS
Tahun: 2023
Abstrak
Subhan Haris B10318013, judul “Implementasi Kebijakan Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi, Tsunami, Dan Likuifaksi Kota Palu”. Dibimbing oleh Slamet Riadi dan Hasbullah. Tujuan dalam penelitian adalah mendeskripsikan implementasi kebijakan tanggap darurat bencana gempa bumi, likuifaksi dan tsunami di Kota Palu yang terjadi pada tanggal 28 September tahun 2018. Penelitian menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan jumlah informan 9 orang dipilih secara Purphossive. dengan metode analisis dimulai pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan menarik simpulan atau verifikasi. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan tanggap darurat bencana gempa bumi, likuifaksi dan tsunami di Kota Palu yang terjadi pada tanggal 28 September tahun 2018. Dalam proses pembuatan dan penunjukkannya sangat lamban dan menimbulkan ambigu dari pelaksana kebijakan, sedang kebijakan ini menuntut legalitas formal dan bersifat rigid (tidak fleksibel), implementor kebijakan seharusnya terbangun dalam struktur kerja kolaboratif yang menuntut fragmentasi akuntabilitas, dari tingkat pusat sampai dengan level terendah, bagi kelompok sasaran, implementor kebijakan belum dirasakan kehadirannya di masa tanggap darurat tahap I hingga hari ke-enam pasca bencana. terutama dalam memenuhi kebutuhan mendesak dari kelompok sasaran. Faktor lingkungan dalam kebijakan tanggap darurat tidak hanya sebatas budaya dasar dan gaya hidup sosial, namun juga lingkungan dalam perspektif fisik seperti kondisi kerusakan lingkungan fisik seperti sarana prasarana wilayah dan kondisi geologis wilayah. Tidak terbangunnya komunikasi dan institusionalisasi berdampak pola transaksi yang terkristalisasi yang ditunjukkan dengan penolakan masyarakat terhadap pemerintah. Kebaruan dari hasil penelitian ialah pentingnya logika kesesuaian sebagai dasar pembuatan kebijakan tanggap darurat, penataan struktur birokrasi pelaksana kegiatan yang kolaboratif, penempatan masyarakat sebagai partisipatif group, komunikasi dalam pola transaksi. Kata kunci: Kebijakan, Tanggap Darurat, Organisasi Pelaksana, Target Group, Faktor Lingkungan, Komunikasi, Struktur Birokrasi.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up