JudulPERILAKU APARAT BIROKRASI DALAM PELAYANAN PUBLIK PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM KABUPATEN POSO |
Nama: SAMSINAR Z MOGA |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Samsinar Z.Moga, Stambuk B.103 16 031. Judul Disertasi: Perilaku Aparat Birokrasi dalam Pelayanan Publik pada Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Poso. Disertasi, Program Doktoral Ilmu Sosial Pascasarjana, Universitas Tadulako. Promotor: Syahir Natsir dan Kopromotor Nawawi Natsir dan Daswati . Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku aparat birokrasi dalam pelayanan publik pada perusahaan daerah air minum Kabupaten Poso. Metode Penelitian Kualitatif-deskriptif. Lokasi Penelitian dilaksanakan di Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Poso (PDAM) dengan informan sebanyak 11 orang yang dipilih secara purposive. Pengumpulan data dilakukan dengan cara melakukan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan model Interaktif Miles dan Huberman. Teori utama yang jadi acuan dalam penelitian ini adalah Model Perilaku (Robbins, 2015: 22), dengan melihat 2 aspek yaitu perilaku aparat birokrasi secara individu dan perilaku aparat birokrasi secara organisasi. Berdasarkan hasil penelitian tentang perilaku aparat birokrasi dalam pelayanan publik pada Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Poso secara individu memiliki karkater cukup baik dilihat dari aspek Emosi, motivasi, persepsi dan pengambilan keputusan, karena masih ada aspek yang dianggap belum maksimal yaitu perilaku aparat dalam mengambil keputusan belum cepat merespon kehendak masyarakat yang terkesan selalu menunda-nunda pekerjaan. Sedangkan Perilaku Aparat Birokrasi secara organisasi pada aspek manajemen Sumber Daya Manusia yaitu pengembangan sumber daya manusia berada pada kategori memadai yaitu memberi kesempatan pada aparat untuk meningkatkan kualitas melalui pendidikan formal maupun non formal. Aspek perubahan dalam hal pelayanan belum memberikan suatu penilaian yang memadai, karena sarana dan prasarana yang belum memadai untuk memberikan pelayanan yang maksimal pada masyarakat. Saran, perilaku aparat birokrasi secara individu diharapkan dalam pengambilan keputusan yang terkesan pelayanan yang tidak cepat dan menunda-nunda pekerjaan dilakukan komunikasi yang baik pada masyarakat. Perilaku aparat birokrasi dalam melakukan perubahan dapat lebih ditingkatkan kearah kualitas dan kuantitas air yang disiapkan oleh Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Poso. Kata Kunci : Aparat birokrasi, Pelayanan publik, Perilaku individu, perilaku |