Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulDONGGALA KANAMAVALI Studi Tentang Implementasi Kebijakan Penguatan Pendidikan Karakter Di Kabupaten Donggala
Nama: RUSTAM EFENDI
Tahun: 2020
Abstrak
ABSTRAK Rustam Efendi. 2016. Donggala Kanamavali: Studi Tentang Implementasi Kebijakan Penguatan Pendidikan Karakter di Kabupaten Donggala. Disertasi, Program Studi Doktor Ilmu-Ilmu Sosial, Program Pascasarjana, Universitas Tadulako. Promotor: Juraid, Ko-Promotor: Moh. Irfan Mufti; Ko-Promotor: Sastrio Mansur Tujuan penelitian ini adalah: 1) Menganalisis Implementasi Kebijakan Donggala Kanamavali dalam Penguatan Pendidikan Karakter di Kabupaten Donggala; 2) Menganalisis dampak Implementasi Kebijakan Donggala Kanamavali pada penguatan pendidikan karakter dalam program Gerakan Donggala Berimtaq, Gerakan Donggala Membaca dan Gerakan Donggala Berbudaya; dan 3) Menganalisis implikasi teori (novelti) dari Implementasi Kebijakan Donggala Kanamavali dalam Penguatan Pendidikan Karakter di Kabupaten Donggala. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi, dan FGD. Teknik analisis menggunakan model interaktif Miles dan Huberman yang terdiri atas: pengumpulan data, condensation data, display data, dan verifikasi atau kesimpulan. Hasil dan pembahasan penelitian menunjukkan: 1) Kebijakan Donggala Kanamavali terimplementasi secara efektif pada periode 2015 – 2016 dan mengalami stagnasi pada periode 2017 – 2019; 2). Berdasarkan Van Meter dan Van Horn implementasi kebijakan Donggala Kanamavali efektif pada dimensi; standar dan tujuan, karakteristik agen pelaksana, komunikasi antar struktur organisasi, dan lingkungan sosial dan politik. Dimensi sumber daya pada aspek dana dan kualitas SDM, lingkungan ekonomi dalam pengertian ketersediaan dana, dan disposisi implementor pada periode 2017 – 2019 perlu ditingkatkan; 2) Kebijakan Donggala Kanamavali telah memberikan dampak terutama pada periode 2015 – 2016 dengan dilaksanakannya program GDB, GDRB, dan GERGALABUD; 3) Implikasi teori atau novelty dari implementasi kebijakan Donggala Kanamavali adalah motivasi yang bersifat intrinsik dalam teori motivasi isi yang berkaitan dengan teori kebutuhan ERG pada dimensi growth. Kata Kunci: Donggala Kanamavali, Implementasi Kebijakan dan Penguatan Pendidikan Karakter

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up