Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENANGGULANGAN PENYAKIT TIDAK MENULAR DI KOTA PALU (STUDI KASUS IN PUSKESMAS SANGURARA)
Nama: NI MADE LUSIANA
Tahun: 2024
Abstrak
IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENANGGULANGAN PENYAKIT TIDAK MENULAR DI KOTA PALU Ni Made Lusiana , 1 Abdul Rivai 2, Nuraisyah3 1 Mahasiswa Program Studi Magister Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tadulako, Kota Palu, Indonesia 2-4 Dosen Program Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Email Korespondensi: uciuciwni82@gmail.com Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kebijakan penanggulangan penyakit tidak menular (PTM) di Puskesmas Sangurara, Kota Palu. Metode kualitatif deskriptif digunakan untuk menjelaskan implementasi layanan terpadu PTM dengan fokus pada komunikasi, sumber daya, disposisi, dan struktur birokrasi. Lokasi penelitian di Puskesmas Sangurara dipilih karena menjadi pusat pelatihan terkait PTM setelah tahun 2022. Data diperoleh melalui wawancara mendalam, observasi lapangan, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi masih menghadapi kendala dalam sosialisasi kebijakan kepada masyarakat. Sumber daya manusia dan fasilitas fisik di Puskesmas Sangurara dianggap kurang memadai, sementara disposisi pengelola dan petugas kesehatan cukup baik. Struktur birokrasi menunjukkan adanya SOP dan koordinasi, meskipun perlu perhatian pada komunikasi internal antar unit. Kesimpulannya, implementasi kebijakan PTM di Puskesmas Sangurara berjalan baik dengan kendala terutama pada komunikasi dan sumber daya. Penelitian ini memberikan wawasan bagi peningkatan efektivitas implementasi kebijakan PTM. Kata Kunci: Kebijakan Publik, Penyakit Tidak Menular, Puskesmas, Implementasi Kebijakan, Evaluasi. Abstract This study aims to analisis the implementation of non-communicable disease (NCD) prevention policy at Sangurara Community Health Center in Palu City. A qualitative descriptive method was employed to explain the implementation of integrated NCD services, focusing on communication, resources, disposition, and bureaucratic structure. The research location at Sangurara Community Health Center was chosen due to its role as a training center for NCDs after 2022. Data were obtained through in-depth interviews, field observations, and documentation. The results indicate that communication still faces challenges in policy socialization to the community. Human resources and physical facilities at Sangurara Community Health Center are considered inadequate, while the disposition of managers and health workers is relatively good. Bureaucratic structure shows the existence of SOPs and coordination, although attention is needed for internal communication between units. In conclusion, the implementation of NCD policy at Sangurara Community Health Center is progressing well with challenges, especially in communication and resources. This study provides insights for improving the effectiveness of NCD policy implementation. Keywords:Public Policy, Non-Communicable Diseases, Community Health Center, Policy Implementation, Evaluation.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up