Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI PROGRAM DESA TANGGUH BENCANA BERDASARKAN PRINSIP MOJAGAI KATUVUA PERKA BNPB NO 1 TAHUN 2012 TENTANG DESA TANGGUH BENCANA DI DESA BOLAPAPU
Nama: MUHAMMAD SAFIR A. LABATJO
Tahun: 2023
Abstrak
Desa Tangguh Bencana (Destana) merupakan desa yang memiliki kapasitas untuk mengenali potensi bencana, mengurangi potensi bencana serta mampu mengorganisir semua elemen masyarakat untuk turut serta berpartisipasi dalam kebencanaan. Dengan demikian peningkatan kapasitas masyarakat melalui program Desa Tangguh Bencana di Desa Bolapapu merupakan program yang perlu perlu diselenggarakan hingga tuntas. Penelitian ini bertujuan untuk menguraikan strategi implementasi dan sinergitas program desa tangguh bencana dengan prinsip mojagai kutuvua berdasarkan Perka BNPB No 1 Tahun 2012 tentang Desa Tangguh Bencana di desa bolapapu. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Adapun subyek penelitian ini adalah Kepala Desa Bolapapu, Kepala Bidang 1 BPBD Sigi, dengan menggunakan metode wawancara. Hasil penelitian menunjukkan (1) tersedianya dokumen atau instrumen kebencanaan di tingkat desa sebagai syarat desa tangguh bencana dalam konteks Standar Nasional Indonesia (SNI), (2) Masyarakat dan pemerintah desa bolapapu memahami esensi dari desa tangguh bencana berdasarkan prinsip mojagai katuvua sehingga dalam proses imlementasi program berjalan dengan baik (3) minimnya pengetahuan dan sumberdaya yang dimiliki implementor dalam menjalankan program desa tangguh bencana sehingga pihak pemerintah daerah kabupaten sigi khususnya BPBD Kabupaten Sigi lebih banyak mengikuti program-program LSM/NGO yang dimana LSM/NGO juga memiliki cara pandang berbeda terhadap destana (4) menunjukan bahwa implementasi desa tangguh bencana belum konsisten dan belum optimal, (5) kurangnya dukungan anggaran terhadap program-program penanggulangan bencana khususnya program desa tangguh bencana, (6) penanggulangan bencana di pandang sebagai tahapan tanggap darurat tidak melihat dari aspek Pra, Saat dan Pasca Bencana.

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up