Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulIMPLEMENTASI KEBIJAKAN ONLINE SINGLE SUBMISSION RISK BASED APPROACH DALAM PELAYANAN PERIZINAN DI DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KABUPATEN SIGI
Nama: ALFRIN
Tahun: 2023
Abstrak
Alfrin B 102 21 005. Judul Tesis “Implementasi Kebijakan Online Single Submission Risk Based Aprroach Dalam Pelayanan Perizinan Di Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Sigi” dibimbing oleh Hj. Nuraisyah sebagai ketua dan Muh. Nawawi sebagai anggota. Online Single Submission risk based aprroach telah diatur di dalam Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik khususnya di bidang teknologi menjadikan hal yang harus di ikuti dalam setiap individu. Berkembangnya teknologi ini juga pada dasarnya diikuti oleh sistem pemerintahan yang ada di Indonesia, yang meletakkan pelayanan sebagai dasar membangun hubungan birokrasi antara negara dengan masyarakat. Dengan ini maka diharap adanya hubungan timbal balik yang terjadi antara masyarakat dengan pemerintah demi terwujudnya kesejahteraan bersama. Terdapat beberapa unsur yang akan di Identifikasi mengunakan metode alisis oleh Edward III dalam hal pelaksanaan kebijakan Untuk mengetahui persolan-persoalan apakah yang dihadapi dalam pengimplementasian kebijakan sistem Online Single Submission risk based aprroach terhadap Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang pelayanan izin mendirikan usaha secara elektronik di Kabupaten Sigi.Untuk mengetahui upaya apa saja yang dilakukan oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu dalam mengatasi persoalan izin mendirikan usaha melalui sistem Online Single Submission risk based aprroach. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kendala para pelaku usaha adalah kurangnya pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap prosedur dari proses pelayanan, karna hal yang sulit dilakukan oleh pelaku usaha adalah menyesuaikan mekanisme prosedur dalam pengelolaan sistem, sehingga menyebabkan para pelaku usaha belum sepenuhnya memahami mekanisme itu. Kemudian kendala lainnya adalah pada Sumber Daya dalam pengurusan izin di kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu kabupaten sigi masih sangat kurang untuk tenaga pengelola serta sarana dan prasarana dalam mendukung kinerja seperti Komputer, Laptop dan Jaringan Internet. Pemerintah Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu juga sudah berusaha secara maksimal dan berusaha membuat inovasi agar program-programnya dapat terlaksanan secara maksimal. Pelayanan perizinan mendirikan usaha secara elektronik melalui sistem Online Single Submission risk based aprroach yang ditetapkan oleh Pemerintah. Kata Kunci: Investasi, Perizinan dengan Online Single Submission Risk-Based Approach, Berkemudahan Investasi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up