JudulEFEKTIVITAS PERENCANAAN KEBUTUHAN BARANG MILIK DAERAH PADA DINAS SOSIAL KABUPATEN DONGGALA |
Nama: SARWANA |
Tahun: 2021 |
Abstrak Abstrak Sarwana, B10219092. Efektivitas Perencanaan Kebutuhan Barang Milik Daerah Pada Dinas Sosial Kabupaten Donggala (Dibimbing oleh Dr.Hasbullah,M.Si dan Dr. Abdul Rivai, M.Si) Rencana Kebutuhan Barang Milik Daerah Pengguna atau yang disingkat RKBMD Pengguna, adalah dokumen perencanaan kebutuhan barang milik daerah pengguna untuk periode 1 (satu) tahun. Perencanaan kebutuhan barang milik daerah pengguna disusun dengan memperhatikan kebutuhan pelaksanaan tugas dan fungsi pada Dinas Sosial Kabupaten Donggala serta ketersediaan Barang Milik Daerah pengguna yang ada. Dalam Perencanaan kebutuhan Barang Milik Daerah Pengguna harus dapat mencerminkan kebutuhan riil Barang Milik Daerah pada Dinas Sosial Kabupaten Donggala sehingga dapat dijadikan dasar penyusunan Rencana Kebutuhan Barang Milik Daerah Pengguna. Perencanaan kebutuhan Barang Milik Daerah Pengguna dilaksanakan setiap tahun setelah rencana kerja (Renja) Dinas Sosial Kabupaten Donggala ditetapkan. Perencanaan kebutuhan Barang Milik Daerah Pengguna merupakan salah satu dasar bagi Dinas Sosial Kabupaten Donggala dalam pengusulan penyediaan anggaran untuk kebutuhan baru (new initiative) dan angka dasar (baseline) serta penyusunan rencana kerja anggaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas perencanaan kebutuhan barang milik daerah pada Dinas Sosial kabupaten Donggala, dengan metode penelitian kualitatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kualitatif yang digunakan peneliti sebagaimana yang dikemukakan Miles dan Hubberman (Sugiyono, 2007: 204) yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan langkah terakhir adalah penarikan kesimpulan. Adapun jumlah informan sebanyak 5 (lima) orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efektifitas yang di ukur menggunakan teori Richard M. Steers dengan indikator pencapaian tujuan, integrasi, dan adaptasi belum tercapai dengan kata lain perencanaan kebutuhan barang milik daerah pada Dinas Sosial Kabupaten Donggala belum terlaksana dengan efektif. Kata Kunci: pencapaian tujuan, integritas, adaptasi. |