Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulKUALITAS PELAYANAN PAJAK ATAS KENDARAAN BERMOTOR PADA SISTEM ADMINISTRASI MANUNGGAL SATU ATAP WILAYAH V BANGGAI
Nama: NURUL AISYAH IDRUS
Tahun: 2021
Abstrak
Nurul Aisyah Idrus. No. Stb : B 102 19 008. Judul Tesis “Kualitas Pelayanan Pajak Atas Kendaraan Bermotor Pada Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap Kabupaten Banggai”, dibimbing oleh Abu Tjaija dan Mustainah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Kualitas Pelayanan PKB dan BBN-KB pada Kantor Bersama Samsat Kabupaten Banggai. Jenis penelitian ini deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang diperoleh dari hasil wawancara mendalam. Lokasi penelitian pada Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap Kabupaten Banggai. Informan penelitian sebanyak 8 (delapan) dengan sumber data meliputi data primer dan data sekunder dan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dengan meliputi kondensasi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertama dimensi tanggibels atau berwujud menunjukan kondisi belum optimal dilihat dari ketidak nyamanan tempat pelayanan. Kedua dimensi realibility atau kehandalan menunjukan kondisi yang optimal dilihat dari kemampuan petugas menggunakan alat bantu yaitu komputer. Ketiga dimensi responsiviness atau daya tanggap menunjukan kondisi belum optimal dilihat dari petugas tidak dapat menangani keluhan biaya, tidak menginformasikan kepastian waktu penyelesaian dalam pelayanan, dan Kecepatan dalam pelayanan yang masih kurang cepat.Keempat dimensi assurance atau jaminan menunjukan kondisi belum optimal dilihat dari petugas yang tidak dapat menjelaskan rincian perhitungan biaya. Kelima dimensi emphaty atau empati menunjukan kondisi belum optimal dilihat dari terdapat petugas yang melayani dengan sikap tidak ramah dan membeda-bedakan setiap wajib pajak. Kata Kunci: Tanggibels, Realibility, Responsiviness, Assurance, Emphaty

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up