JudulEFEKTIVITAS PELAKSANAAN UJI KOMPETENSI JABATAN FUNGSIONAL KESEHATAN PADA DINAS KESEHATAN PROVINSI SULAWESI TENGAH |
Nama: ANDI TRISETIA NUR FAJRI |
Tahun: 2021 |
Abstrak ABSTRAK Andi Trisetia Nurfajri Nomor Stambuk B 102 19 007 Judul Tesis Efektivitas Pelaksanaan Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Kesehatan Pada Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah, dibawah bimbingan H. Slamet Riadi dan Nurhannis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas uji kompetensi jabatan fungsional kesehatan pada Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah. Dasar penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dan tipe penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Jumlah informan yang digunakan pada penelitian ini ditentukan secara purposive, dengan ketetapan jumlah informan yaitu sebanyak 6 (enam) orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian menggunakan teori Duncan, dengan 3 (tiga) indikator untuk mengukur efektivitas yaitu Pencapaian Tujuan, Integrasi dan Adaptasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Efektivitas Pelaksanaan Uji Kompetensi Jabatan Fungsional Kesehatan pada Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Tengah dari indikator (i) Pencapaian Tujuan, berada pada kategori efektif; (ii) dilihat dari indikator Integrasi, berada pada kategori efektif; (iii) dilihat dari indikator Adaptasi, berada pada kategori belum efektif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dari 2 (dua) indikator yang diteliti yaitu pencapaian tujuan dan integrasi, menunujukkan hasil bahwa pelaksanaan uji kompetensi di Sulawesi Tengah efektif dalam menunjang peningkatan kompetensi perawat, yang berorientasi pada peningkatan kualitas kinerja perawat. Akan tetapi, pada indikator adaptasi, terbilang belum efektif. Hal ini disebabkan adanya beberapa faktor yang mempengaruhi kelulusan uji kompetensi profesi perawat wilayah Sulawesi Tengah. Sehingga, perlu adanya pelaksanaan evaluasi kebijakan suatu program uji kompetensi profesi perawat, yang mempunyai hubungan secara hirarki antara pemerintah pusat dan daerah yang harus terjadi. Kata Kunci: Efektifitas, Indikator Pengukuran Efektivitas, Pencapaian Tujuan, Integrasi dan Adaptasi |