JudulIMPELEMENTASI KEBIJAKAN DANA DESA DI DESA BUGIS UTARA KECAMATAN MEPANGA KABUPATEN PARIGI MOUTONG |
Nama: ABD FIKRI |
Tahun: 2023 |
Abstrak ABSTRAK Abd. Fikri, B 102 18 011. Dengan Judul Tesis “Impelementasi Kebijakan Dana Desa Di Desa Bugis Utara Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong”. Pembimbing Bapak H. Nasir Mangngasing dan Bapak Nawawi Natsir. Jika mendengar kata “Desa” kebanyakan dari kita langsung mengasosiasikannya dengan suatu wilayah yang sangat miskin, terbelakang, kurang beradab dan sejenisnya. Sebaliknya “Kota”, identik dengan kemajuan, kemakmuran, kecanggihan dan predikat-predikat positif lainnya. Kini saatnya kita melawan stereotyping yang telah mendarah daging itu. Kita akui masih banyak desa yang belum sesuai harapan. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (selanjutnya disebut UU Desa) memandatkan desa adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan pemerintahan, kebijakan pemerintah Desa. Rumusan masalah: Bagaimana Implementasi Kebijakan Dana Desa Di Desa Bugis Utara Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong? Tujuan Penelitian:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagai Implementasi Kebijakan Dana Desa Di Desa Bugis Utara Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong. Selain itu ingin melihat bagaimana upaya Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa dalam mengoptimalkan pemanfaatan dana desa guna peningkatan akuntabilitas, Partisipatif dan Transparansi. Metode Penelitian: Jenis penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Deskriptif Kualitatif, dengan teknik pengumpulan data sebagai berikut: penelitian pustaka, penelitian lapangan , jenis data dan sumber data, defenisi konsep, lokasi dan jadwal penelitian, informan penelitian, teknik pengambilan dan pengumpulan data, instrumen penelitian dan teknik analisis data. Hasil penelitian: Implementasi kebijakan Dana Desa di Desa Bugis Utara Kecamatan Mepanga Kabupaten Parigi Moutong, sudah berjalan dengan baik walaupun belum optimal. Sengkan pencapaian tujuan kebijakan dana desa yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat belum optimal karena pemerintah desa lebih fokus pada pembangunan fisik dan infrastruktur dan kesehatan serta peningkatan kapasitas dan kapabilitas masyarakat baru mendapat perhatian ditahun 2019. Kata Kunci: Implementasi, Kebijakan, dan Dana Desa |