JudulEFEKTIVITAS PENGELOLAAN ALOKASI DANA DESA DI DESA LOLI TASIBURI KECAMATAN BANAWA KABUPATEN DONGGALA |
Nama: HARY AKBAR |
Tahun: 2019 |
Abstrak Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui Efektivitas Pengelolaan Alokasi Dana Desa di Desa Loli Tasiburi Kecamatan Banawa Kabupaten Donggala. Landasan teori yang digunakan adalah Gibson (2005:107) untuk melihat efektivitas pengelolaan alokasi dana desa menggunakan tujuh indikator yaitu kejelasan tujuan yang hendak dicapai, kejelasan strategi pencapaian tujuan, proses analisis dan perumusan kebijakan yang mantap, perencanaan yang matang, penyusunan program yang tepat, ketersediaan prasarana dan sarana, sistem pengawasan dan pengendalian yang bersifat mendidik. Tipe penelitian ini adalah Deskriptif Kualitatif yang berusaha menuturkan dan menafsirkan data yang berkenan dengan fakta, mengunakan metode purposive, pengumpalan data dan pembahasan dengan pendekatan analisis kualitatif pengumpulan data dan bahan melalui obsevasi dan wawancara denagan jumlah 5 (lima) informan. Berdasarkan hasil wawancara ditemukan bahwa Desa Loli Tasiburi belum melakukan pengelolaan alokasi dana desa dengan maksimal. Hal tersebut disebabkan oleh hasil penelitian yang menunjukkan bahwa indikator perencanaan yang matang, penyusunan program yang tepat, dan sistem pengawasan dan pengendalian yang bersifat mendidik belum maksimal karena rendahnya tingkat partisipasi masyarakat serta setiap tahapan Pengelolaan Alokasi Dana Desa tersebut belum sesuai dengan prinsip pengelolaan dan tujuan Alokasi Dana Desa yang mengutamakan transparansi informasi kepada masyarakat Kata Kunci: Efektivitas, Pengelolaan, Alokasi, Dana Desa, Loli Tasiburi |