Perpustakaan
DESKRIPSI DATA LENGKAP
JudulEFEKTIVITAS BADAN USAHA MILIK DESA GAMPIRI SEJAHTERA DI DESA WOMBO KALONGGO KECAMATAN TANANTOVEA KABUPATEN DONGGALA
Nama: SANDY LAIYA
Tahun: 2025
Abstrak
ABSTRAK Sandy Laiya, Stanbuk B 101 21 313, “ Efektivitas Badan Usaha Milik Desa Di Desa Wombo Kalonggo Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala ”. Pembimbing utama : Subhan Haris dan pembimbing pendamping Fachrul Reza Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Efektivitas Badan Usaha Milik Desa Gampiri Sejahtera di Desa Wombo Kalonggo Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala. Penelitian ini menggunakan teori Duncan yang dikutip oleh Richard M Steers (1985:53) yang meliputi aspek Pencapaian Tujuan, Integrasi, dan Adaptasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe Deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian tentang Efektivitas Badan Usaha Milik Desa Di Desa Wombo Kalonggo, menunjukan bahwa pengelolaan Badan Usaha Milik Desa belum berjalan dengan efektif Aspek pencapaian tujuan menunjukkan bahwa Program dan tujuan yang telah ditetapkan BUMDes Gampiri Sejahtera sebelumnya belum semua terlaksana hanya penggilingan padi saja yang sedang berjalan sehingga manfaat dari BUMDes tidak dirasakan secara menyeluruh oleh Masyarakat desa Wombo Kalonggo. Aspek Integrasi, Pada tahap sosialisasi BUMDes di desa Wombo Kalonggo telah mengadakan sosialisasi terhadap pengurus BUMDes dengan medatangkan pemateri namun belum ada mengadakan sosialisasi terhadap Masyarakat terkait program atau usaha yang sedang dijalankan. Akibatnya, sebagian masyarakat tidak mengetahui program atau usaha apa yang dijalankan oleh BUMDes. Aspek Adaptasi, bahwa pelaksanaan program BUMDes di Desa Wombo Kalonggo sudah sesuai dengan potensi desa yang mayoritas penduduknya adalah petani. Tetapi belum sepenuhnya memanfaatkan potensi desa yang ada. Unit usaha penggilingan padi sangat membantu Masyarakat agar tidak keluar desa lagi Ketika menggiling hasil padi. namun petani di desa Wombo Kalonggo sangat beragam dan ada Sebagian Masyarakat yang bekerja sebagai buruh pekerja harian. Kata Kunci : Pencapaian Tujuan, Integrasi Dan Adaptasi

Sign In to Perpus

Don't have an account? Sign Up